Cara Menghemat Paket Data di Smartphone

Hidup tanpa gadget adalah hal yang cukup mustahil untuk banyak orang. Rasanya hidup jadi tidak seru jika tidak ada gadget di tangan. Kehadiran gadget memang memberikan banyak sekali kemudahan. Hanya dalam satu genggaman saja, kita bisa melakukan apapun tanpa harus beranjak dari tempat tidur. Segala sesuatunya bisa selesai dengan mudah, yang diperlukan hanya koneksi internet saja. Ketergantungan orang pada koneksi internet di gadget membuat pengeluaran mereka semakin besar, terutama bagi orang-orang yang aktif bersosial media, browsing, main game, dan nonton video.

Biaya untuk membeli pulsa seringkali jadi membengkak karena kamu menghabiskan kuota internetmu secara tidak sadar. Masalah pulsa ini bisa berdampak cukup besar pada keuanganmu bila kamu tidak tahu cara menghematnya.

Dan internet dan kuota data  memang kini menjadi kebutuhan penting bagi pengguna smartphone. Masing-masing operator pun kini menawarkan jaringan internet 4G yang memiliki konektivitas lebih cepat dibanding jaringan 3G.

Kendati demikian, konektivitas internet yang cepat membuat pengguna kerap kali terlalu nyaman internetan, akibatnya kuota data 4G pun jadi cepat habis. Lantas apa yang harus dilakukan agar penggunaan kuota data  di smartphone lebih hemat? Berikut adalah beberapa caranya.

1. Membatasi Paket Data

Salah satu hal yang dapat dilakukan untuk menghemat paket data adalah melakukan pembatasan paket data.Dengan menerapkan batasan kuota per hari, pengguna akan menerima peringatan jika kuota data telah melebihi batas yang ditentukan. Buat kamu yang biasa menghabiskan misalnya 2GB per hari, kamu bisa menyetelnya menjadi 1GB per hari, atau berapa pun yang kamu inginkan.

2. Minimalkan Penggunaan Aplikasi Chatting

Siapa sih yang tidak memakai aplikasi chatting di smartphone? Semua orang pasti punya. Apalagi pengguna di Indonesia ini menggunakan lebih dari satu aplikasi chatting. Meski hanya dipakai untuk saling ngobrol atau berkomunikasi, aplikasi chatting ternyata memakan kuota data dalam jumlah banyak.

Untuk menghemat paket data, sebaiknya jangan memasang terlalu banyak aplikasi chatting di smartphone. Hal ini karena kuota data akan terus terkuras bila aplikasi chatting tersebut aktif ataupun berjalan di background.

3. Pakai WiFi

Apakah kamu sering menonton video streaming, mendengarkan musik streaming, atau menghabiskan waktu di Instagram menggunakan kuota data? Jika iya, kemungkinan besar hal-hal inilah yang membuat kuota data di smartphone kamu cepat habis. Untuk menghemat kuota data, kamu bisa memilih menggunakan jaringan WiFi saat sedang membuka aplikasi-aplikasi streaming.

Cara lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengunduh konten dan menyaksikannya kemudian. Jika hal ini dilakukan, tentu kuota data kamu jadi lebih hemat dibanding sebelumnya.

BERITA TERKAIT

Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink

  Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink NERACA Jakarta – Confluent, Inc. pelopor streaming data, mengumumkan ketersediaan umum…

Hindari Jadi Budak Medsos - Tidak Asal Sharing Informasi Tanpa Ricek

Sejak bangun tidur sampai tidur lagi di alam nyata, sebagian besar warga juga menjadi warga di alam digital lewat jaringan…

Teknologi AI, Kawan atau Lawan?

  Teknologi AI, Kawan atau Lawan?  NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink

  Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink NERACA Jakarta – Confluent, Inc. pelopor streaming data, mengumumkan ketersediaan umum…

Hindari Jadi Budak Medsos - Tidak Asal Sharing Informasi Tanpa Ricek

Sejak bangun tidur sampai tidur lagi di alam nyata, sebagian besar warga juga menjadi warga di alam digital lewat jaringan…

Teknologi AI, Kawan atau Lawan?

  Teknologi AI, Kawan atau Lawan?  NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan…