Setengah Jumlah Masyarakat Indonesia Sudah Melek Media - Survei APJII

Pengguna Internet di Indonesia terus mengalami peningkatan. Hal itu seiring dengan kemajuan teknologi dan tren generasi milenial yang tak bisa lepas dari internet. Menurut survei yang dilakukan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), ada 143,26 juta orang Indonesia yang telah menggunakan internet, dari total populasi sebanyak 262 juta orang.

Artinya ada 54,86 persen orang Indonesia yang telah terhubung ke internet. Dari data tersebut, diketahui orang Indonesia yang paling banyak menggunakan internet didominasi oleh generasi millenial, yang rentang usianya mulai 19 tahun sampai 34 tahun. Ada 49,52 persen pengguna internet Indonesia yang berasal dari generasi millenial. Setelahnya, ada kelompok usia 35-54 persen dengan 29,55 persen, kelompok 13-18 tahun dengan 16,68 persen, dan lebih dari 54 tahun dengan 4,24 persen. "Prediksi kita di tahun 2018 nanti ada peningkatan yang sangat besar 65-70 persen. Ini menunggu Palapa Ring 2020 menjangkau daerah terpencil. Berhubungan dengan pertambahan penduduk Indonesia, ada rencana tahun depan melakukan survei per provinsi," ujar Sekretaris Jenderal APJII, Henri Kasyfi.

Survei ini, lanjutnya, dilakukan di enam wilayah besar, yaitu Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali-Nusa Tenggara, dan Maluku-Papua dengan jumlah 2500 responden. Lewat survei tersebut, kita bisa melihat bagaimana generasi millenial menjadi kelompok yang paling `melek internet` saat ini di Indonesia. 

"Media sosial Indonesia terbilang yang paling banyak penggunanya. Kita paling suka itu nongkrong, selfie tapi kita liat arahnya itu media sosial sudah mulai digunakan untuk positif. Hoax juga menurun. Contohnya untuk jualan, untuk ekspresikan promo, dari survei, hoax juga berkurang," ungkap Henri.

Pada kesempatan sebelumnya,  Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, mengatakan,  saat ini kita sedang melakukan pembangunan infrastruktur telekomunikasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga ke pelosok. Dan ketika seluruh pembangunan infrastruktur nya selesai, maka masyarakat di seluruh Indonesia akan terhubung secara internet hanya melalui telepon pintar (smartphone). “Diperkirakan tahun 2018 pembangunan infrastruktur selesai, dan tahun 2018 bisa menjadi tahun melek internet untuk Indonesia,” katanya.

Seperti diketahui, ada beberapa poin penting yang difokuskan Menkominfo di sektor komunikasi dan telekomunikasi Tanah Air sepanjang 2018. Hal ini merupakan upaya Kemenkominfo dalam penguatan infrastruktur telekomukasi di Indonesia.

1. Palapa Ring beroperasi akhir 2018

Rudiantara sesumbar Paket Barat mulai beroperasi pada akhir kuartal pertama tahun ini. Pemasangan kabel serat optik sekitar 2.000 km akan mencakup wilayah Riau dan Kepulauan Riau sampai dengan Pulau Natuna.

Selanjutnya Paket Tengah yang mencakup wilayah Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku Utara sampai dengan Kepulauan Sangihe-Talaud, ditargetkan selesai pada pertengahan 2018. Total panjang kabel serat optik yang membentang sekitar 2.700 km.

Terakhir, Paket Timur yang dibagi menjadi timur bagian atas dan bagian bawah diharapkan selesai pada akhir 2018. Paket Timur ini mencakup Papua, Papua Barat, NTT, dan Maluku.

2. Menetapkan pemenang tender High Throughput Satelite (HTS)

Pemerintah menargetkan sudah menetapkan pemenang tender untuk merancang, membangun, meluncurkan, dan mengoperasikan HTS pada kuartal kedua 2018. HTS ini berkecepatan tinggi, diperkirakan mencapai 10 megabit dari yang sekarang di kisaran 2 megabit.

HTS dicanangkan untuk menyebarkan internet ke sekolah-sekolah, pesantren, puskesmas, kantor Polsek dan Koramil, serta tempat-tempat strategis untuk layanan publik lainnya.

Di Indonesia ada 226.000 sekolah, di mana 80.000 belum tersentuh internet. Adapun yang 180.000 tersentuh hanya di ujung proses yaitu ketika Ujian Nasional berbasis komputer. Pemerintah ingin internet dipakai dalam proses belajar-mengajar.

Pasca ditetapkan pemenang tender untuk HTS, diperlukan 30 bulan untuk mengurus segala prosedur. Kominfo menargetkan operasionalnya dimulai pada 2021 atau 2022.

3. Perangkat 4G yang lebih terjangkau

Sejak 2015 lalu, Kominfo menata ulang alias refarming frekuensi dan meluncurkan jaringan internet generasi kempat (4G). Pemerintah optimis jaringan 4G mampu mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui inovasi-inovasi digital.

Saat ini, jaringan 4G sudah bisa dinikmati sekitar 300 kota dan kabupaten se-Indonesia. Rudiantara menargetkan total 514 kota dan kabupaten bisa terselimuti 4G pada 2019 mendatang.

4. Keamanan siber

Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) mulanya diperkirakan efektif beroperasi sejak tahun lalu, pasca diresmikan pada Mei 2017. Namun Presiden RI Joko Widodo baru melantik Ketua BSSN pada awal tahun ini, tepatnya 3 Januari 2018.

BERITA TERKAIT

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…