DPMPTSP Lebak Optimalkan Layanan Perizinan "Online"

DPMPTSP Lebak Optimalkan Layanan Perizinan "Online" 

NERACA

Lebak - Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lebak mengoptimalkan pelayanan perizinan melalui jaringan teknologi internet secara "online" selama 24 jam guna menggaet investasi.

"Kita berkomitmen memberikan kemudahan proses perizinan dengan pelayanan secara online," kata Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lebak Wahab Rahmat di Lebak, Selasa (27/2).

Pengoptimalan pelayanan perizinan untuk memudahkan para investor Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA) menanamkan modalnya di Lebak. Pelayanan kemudahan perizinan untuk mendukung percepatan pembangunan daerah sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain itu juga bisa menyerap lapangan pekerjaan juga meningkatkan pertumbuhan ekonomi."Kami yakin pelayanan online itu bisa diakses dimana saja juga tidak berbelit-belit untuk memenuhi persyaratan perizinan," kata dia.

Menurut dia, dampak pembangunan sarana infrastruktur Kereta Listrik (KRL) Commuter Line dengan rel ganda (double treck) rute Maja-Jakarta dipastikan Lebak dijadikan daerah investasi. Apalagi, wilayah Kabupaten Lebak sebagai daerah penyangga DKI Jakarta.

Pembangunan rel ganda itu maka warga yang ingin bepergian ke atau dari Jakarta menggunakan angkutan Commuter Line dengan waktu tempo 1,5 jam dan jarak sekitar 60 km."Kami yakin ke depan para investor akan banyak menanamkan modalnya di Lebak," ujar dia.

Wahab mengatakan, saat ini Kabupaten Lebak memiliki potensi alam yang melimpah,namun belum digali oleh para investor. Potensi alam tersebut, antara lain bidang pertambangan, perikanan, pertanian, perkebunan, agroindustri, dan peternakan. Bahkan, jumlah potensi objek wisata di Lebak tercatat 25 lokasi wisata tersebar di 28 kecamatan.

Dari 25 lokasi wisata itu, di antaranya objek wisata pesisir laut, pemandian air panas, situs, budaya Badui, air terjun, dan budaya Kaolotan."Kami terus mempromosikan potensi wisata itu agar dilirik investor guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar dia. Ant

 

 

 

BERITA TERKAIT

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

NERACA Jakarta – Tidak sedikit masyarakat kita yang masih kebingungan mendapatkan modal usaha. Mereka pernah mendengar ada pinjol, KUR, berbagai…

Studi Populix: Ritel Offline dan Online Akomodasi Preferensi Belanja Konsumen Indonesia yang Beragam

NERACA Jakarta - Berbelanja sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia yang tak terpisahkan dalam keseharian. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, sektor perdagangan…

BAZNAS Bersama TNI AU Berhasil Terjunkan Bantuan untuk Palestina dari Udara

NERACA Jakarta - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) berhasil menerjunkan bantuan kemanusiaan untuk…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Studi Populix: Ritel Offline dan Online Akomodasi Preferensi Belanja Konsumen Indonesia yang Beragam

NERACA Jakarta - Berbelanja sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia yang tak terpisahkan dalam keseharian. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, sektor perdagangan…

BAZNAS Bersama TNI AU Berhasil Terjunkan Bantuan untuk Palestina dari Udara

NERACA Jakarta - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) berhasil menerjunkan bantuan kemanusiaan untuk…

Iqbal Irsyad dan Berman Nainggolan Mengartikulasikan Visi dan Misi Mereka

NERACA Jakarta – Di acara halalbihalal pada hari Senin (16/4) yang lalu, Muhammad Iqbal Irsyad, calon Ketua PWI DKI Jakarta,…