TBIG Berikan Layanan Kesehatan di Jateng

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR), PT Tower Bersama InfrastructureTbk (TBIG) memberikan bantuan pangan dan pelayanan kesehatan pada tiga kecamatan di wilayah Tegal dan Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng).

Chief of Business Support TBIG, Lie Si An dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin mengatakan perseroan terus melakukan pemantauan wilayah-wilayah rawan bencana agar dapat memberikan tanggapan yang memadai terhadap kerawanan bencana di wilayah operasionalnya.“Kegiatan CSR ini merupakan kolaborasi antara Regional Operation dan CSR Department kami,”ujarnya.

Adapun bantuan pangan dan pelayanan kesehatan gratis kepada 150 KK diberikan selama dua hari di Tegal. Selain itu, di Pekalongan TBIG bersama-sama dengan tim penggerak PKK Kabupaten Pekalongan menggelar sosialisasi kesehatan ibu dan anak untuk membantu upaya Pemkab Pekalongan menurunkan tingkat kematian ibu dan anak di wilayahnya.

Selain itu, satu armada mobil klinik milik TBIG (Monik) hadir di wilayah kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal untuk memberikan bantuan pelayanan kesehatan kepada ratusan warga korban banjir di wilayah tersebut. Pada kesempatan itu TBIG memberikan bantuan pengobatan kepada 150 penerima manfaat dan pembagian paket bantuan pangan kepada 150 KK.

Presiden Direktur TBIG, Herman Setya Budi menambahkan, perseroan akan terus menjalankan komitmennya dibidang tanggung jawab sosial sesuai dengan peraturan yang berlaku.”Bantuan dalam bentuk program-program yang langsung menyasar masyarakat ini merupakan bentuk kontribusi kami untuk membangun komunikasi yang lebih baik dengan para pemangku kepentingan di wilayah operasional kami," tegasnya.

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Indonesia Fibreboard Naik 3,9%

Di tahun 2023, PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk (IFII) membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp100,9 miliar atau tumbuh 3,9% dibanding tahun…

BEI Suspensi Saham Pelat Timah Nusantara

Lantaran terjadi peningkatan harga saham di luar kewajaran, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan perdagangan saham PT Pelat Timah Nusantara…

Bank Woori Bidik Right Issue Rp3,2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Bank Woori Saudara Indonesia Tbk (SDRA) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Indonesia Fibreboard Naik 3,9%

Di tahun 2023, PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk (IFII) membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp100,9 miliar atau tumbuh 3,9% dibanding tahun…

BEI Suspensi Saham Pelat Timah Nusantara

Lantaran terjadi peningkatan harga saham di luar kewajaran, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan perdagangan saham PT Pelat Timah Nusantara…

Bank Woori Bidik Right Issue Rp3,2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Bank Woori Saudara Indonesia Tbk (SDRA) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih…