Tips agar Kuliah Tak Membosankan

 

Tiap hari pergi ke kampus, mengerjakan tugas yang banyaknya tak tanggung-tanggung? Belum lagi menghadapi para dosen yang kadang seperti malaikat maut, dosen killer istilahnya, melihatnya saja kadang sudah membuat kita gemetar apalagi berbicara? Tentu membuat kehidupan para mahasiswa menjadi bosan dan sangat terbebani, sehingga kadang banyak mahasiswa yang salah jalan dan mencari kesenangan semata sehingga sampai melupakan studinya.

Tapi tenang, kita akan berbagi tips bagaimana supaya kuliah yang kita jalani menjadi menyenangkan dan bermanfaat bagi orang lain. Tips ini berdasarkan pengalaman sendiri dan cerita teman-teman senior di kampus. Pada kesempatan ini ada enam tips yang akan disampaikan kepada teman-teman mahasiswa semua:

1. Jangan terlalu fokus sama tugas kuliah.
Mengapa saya bilang jangan terlalu fokus, karena selama ini banyak mahasiswa yang hanya fokus sama tugas-tugasnya saja sehingga kurang mendalami bagaimana aplikasi dari ilmu tersebut di dunia luar. Sehingga dia cenderung berpikir bahwa jika tugasnya selesai maka dia bisa dapatkan semua ilmu. Fokus sama tugas boleh tapi jangan sampai lupa mencari ilmu yang lain di luar dari tugas yang diberikan dosen.

2. Buat time set yang jelas.
Tips yang kedua ini merupakan salah satu yang paling fundamental harus dikuasai oleh seorang mahasiswa. Karena jika pengelolaan waktu yang kita punya asal-asalan tentu semua rencana kita tidak akan terlaksana dengan baik. Sebagai seorang mahasiswa kita dituntut harus dapat menguasai manajemen waktu yang baik, bagaimana kita bisa belajar dan menyelesaikan segala tugas yang ada dengan waktu yang sedikit dan harus siap tepat waktu.

3. Sediakan waktu untuk menghibur diri.
Setiap makluk hidup di dunia ini tentu membutuhkan waktu istirahat, bahkan komputer saja harus sering di-refresh supaya tidak rusak. Begitu juga halnya dengan kita mahasiswa, kita sangat memerlukan waktu istirahat yang cukup. Cobalah untuk menyisihkan sedikit waktu untuk memanjakan diri seperti jalan-jalan bersama kawan, olahraga dan lain-lain. Sehingga tubuh kita tetap punya stamina yang cukup untuk melewati hari-hari kita yang berat ini.

4. Perbanyak komunikasi dengan teman.
Manusia merupakan makhluk sosial yang selalu membutuhkan orang lain dalam kehidupannya. Begitu juga ketika kita kuliah, sering berkomunikasi dengan teman-teman kita akan semakin menambah wawasan kita. Jangan sekali-sekali sombong dan berpikir kamu dapat melakukan segalanya sendiri ketika kamu sudah berada di bangku perkuliahan.

5. Mengikuti organisasi yang sesuai minat dan kemampuanmu.
Dengan mengikuti organisasi kita banyak dilatih tentang softskill yaitu seperti kepemimpinan, disiplin, tanggung jawab dan masih banyak lagi. Oleh sebab itu sangat dianjurkan kepada teman-teman untuk dapat mengikuti organisasi kampus yang sesuai dengan minat dan kemampuan saudara. Karena softskill tersebut tidak akan kita dapatkan di bangku kelas dan semua itu akan sangat bermanfaat saat kita di dunia kerja nantinya.

6. Belajar untuk lebih berbagi.
Nah, karena tips yang keenam inilahlah mengapa saya buat judul tulisan ini kuliah yang berfaedah atau bermanfaat. Ternyata pepatah yang mengatakan bahwa berbagi harta mungkin akan mengurangi hartamu tapi berbagi ilmu akan semakin menambah ilmu. (CNN)

BERITA TERKAIT

Literasi Digital Sejak Dini, Perhatikan Screen Time Anak

  Tanamkan Literasi Digital Sejak Dini, Perhatikan Screen Time Anak NERACA Sidoarjo - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital,…

SW Indonesia Dorong Mahasiswa Akutansi TSM Jadi Akuntan Kelas Dunia

  SW Indonesia Dorong Mahasiswa Akutansi TSM Jadi Akuntan Kelas Dunia NERACA Jakarta - SW INDONESIA mendorong mahasiswa akuntansi Sekolah…

Fasilitasi Anak Berolahraga untuk Cegah Perundungan

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan pencegahan perilaku perundungan (bullying) dapat dilakukan, salah satunya dengan memfasilitasi anak untuk berolahraga. "Kenapa terjadi…

BERITA LAINNYA DI

Literasi Digital Sejak Dini, Perhatikan Screen Time Anak

  Tanamkan Literasi Digital Sejak Dini, Perhatikan Screen Time Anak NERACA Sidoarjo - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital,…

SW Indonesia Dorong Mahasiswa Akutansi TSM Jadi Akuntan Kelas Dunia

  SW Indonesia Dorong Mahasiswa Akutansi TSM Jadi Akuntan Kelas Dunia NERACA Jakarta - SW INDONESIA mendorong mahasiswa akuntansi Sekolah…

Fasilitasi Anak Berolahraga untuk Cegah Perundungan

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan pencegahan perilaku perundungan (bullying) dapat dilakukan, salah satunya dengan memfasilitasi anak untuk berolahraga. "Kenapa terjadi…