Presdir Hero Supermarket Mengundurkan Diri

Presiden Direktur Stephane Deutsch PT Hero Supermarket Tbk (HERO) mengundurkan diri. Pengumuman pengunduran diri tersebut disampaikan HERO dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Manajemen HERO akan memutuskan permohonan pengunduran diri Stephane secepatnya, sesuai regulasi dan anggaran dasar perusahaan. Mengutip Bloomberg, Stephane menjabat sebagai presiden direktur HERO sejak 1 Juli 2014. Di Asia, Stephane bukan pemain baru. Ia sudah berkarir di kawasan Asia selama 14 tahun.

Dia bekerja sebagai Chief Executive Officer operasi Dairy Farm di Vietnam sejak Agustus 2013. Sebelum bergabung dengan Dairy Farm, dia bekerja untuk Carrefour selama 23 tahun, sebagai Chief Financial Officer di Portugal, Korea dan China, chief operating officer untuk Carrefour South China. Pada tahun 2010, dia menjadi Chief Executive Officer Carrefour Singapura.

Stephane juga menjabat sebagai Chief Executive Officer Carrefour Malaysia Sdn Bhd sejak tahun 2010. Di industri ritel, dia telah memiliki pengalaman setidaknya selama 25 tahun.  Sebagai informasi, tahun ini perseroan menyiapkan agenda ekspansi dengan membuka gerai Giant Extra di Gow, Sulawesi Selatan akhir Januari kemarin. HERO menyakini kinerja keuangan tahun ini bisa lebih baik. Optimisme tersebut muncul lantaran masyarakat Indonesia masih memiliki minat yang tinggi terhadap berbagai barang konsumsi.

BERITA TERKAIT

Indika Energy Raih Proyek dari ExxonMobil

Di kuartal pertama 2024, PT Indika Energy Tbk (INDY) meraih proyek jangka panjang dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (Exxon). Perseroan…

Laba Bersih Indah Kiat Terkoreksi 52,04%

Emiten produsen kertas, PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) mencatatkan laba bersih US$ 411,46 juta pada tahun 2023…

Laba Bersih Erajaya Swasembada Turun 20,44%

Sepanjang tahun 2023, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) mencatat pereolehan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk…

BERITA LAINNYA DI

Indika Energy Raih Proyek dari ExxonMobil

Di kuartal pertama 2024, PT Indika Energy Tbk (INDY) meraih proyek jangka panjang dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (Exxon). Perseroan…

Laba Bersih Indah Kiat Terkoreksi 52,04%

Emiten produsen kertas, PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) mencatatkan laba bersih US$ 411,46 juta pada tahun 2023…

Laba Bersih Erajaya Swasembada Turun 20,44%

Sepanjang tahun 2023, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) mencatat pereolehan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk…