Tingkatkan Kesejahteraan Petani - Len Industri Tanam 10 Ribu Pohon Kopi Gunung Puntang

Membangun kejayaan komoditas kopi dan juga memberdayakan para petani kopi, PT Len Industri (Persero) melakukan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan dengan menanam pohon kopi Gunung Puntang, di desa Mekar Jaya, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung. Kopi Gunung Puntang Jawa Barat dikenal sebagai Kopi Juara Dunia karena menjadi juara dalam Specialty Coffee Association of America Expo di Atlanta, Amerika Serikat, 14-17 April 2016 bersama 5 jenis kopi lainnya asal Indonesia.

Dalam Corporate Social Responbility (CSR) Len yang mengusung tagline "Go Green, Go Smart, Go Welfare" dengan visinya "Maju Bersama Masyarakat Mewujudkan Kehidupan Harmonis dan Sejahtera" merupakan wujud kepedulian Len kepada masyarakat dan lingkungan sekitarnya agar menjadi komitmen dan tanggung jawab perusahaan dalam menerapkan kebijakan usaha Len.”Tujuan penanaman 10.000 pohon kopi ini yaitu untuk mendukung komoditi lokal kopi Gunung Puntang yang mendunia serta mensejahterakan para petani warga desa Mekar Jaya,"kata Wakil Bupati Kabupaten Bandung, Gun Gun Gunawan, kemarin.

Sementara Direktur Utama PT Len Industri (Persero), Zaky Gamal Yasin mengatakan, sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), pelaksanaan program CSR perseroan tidak mengejar keuntungan, tetapi memberikan kontribusi terbaik kepada masyarakat serta lingkungan tempat dimana perusahaan beroperasi.”Harapan kami yakni terciptanya hubungan yang harmonis antara Perusahaan dengan lingkungan dan memberikan manfaat untuk masyarakat serta mendukung program pemerintah dalam menghijaukan Indonesia,"ujarnya.

Penanaman pohon kopi ini merupakan salah satu kegiatan CSR PT Len Industri. Selain itu, perseroan juga memiliki program lainnya seperti pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, dan drainase serta BUMN Mengajar dan program tanggap darurat bencana alam. Len Industri sudah melakukan penanaman berbagai jenis pohon sejak 2012 dan terus menanam setiap tahunnya sampai tahun 2018 ini sudah ratusan ribu pohon di tanam di wilayah kabupaten Bandung.

Sebagai informasi, Indonesia termasuk salah satu negara produsen kopi terbesar di dunia. Indonesia berada pada wilayah tropis dimana lokasi yang optimal untuk budidaya kopi. Indonesia memiliki beragam jenis kopi yang memiliki cita rasa berbeda-beda dari tiap daerahnya. Di samping itu Indonesia memiliki tingkat konsumsi kopi yang tergolong besar yang terutama disebabkan telah meningkatnya taraf hidup dan gaya hidup masyarakat di perkotaan. Indonesia sudah dikenal secara internasional memiliki kualitas jenis kopi terbaik di dunia.

Terdapat dua jenis kopi utama Indonesia yang menjadi produk ekspor, yaitu jenis robusta dan arabika. Kedua jenis kopi ini memiliki karakteristik dan cita rasa berbeda. Pada tahun 2016 Indonesia mampu mampu memproduksi kopi sebesar 639 ribu ton. Komoditas kopi ini menyumbang devisa terbesar setelah kelapa sawit, karet, dan kakao. Pada tahun 2016 perkebunan kopi Indonesia memiliki wilayah sekitar 1,24 juta hektar, 933 ribu hektar perkebunan kopi robusta dan 307 ribu hektar kopi robusta. Namun di tahun 2017 ini pemerintah menurunkan target produksi kopi menjadi 637 ribu ton. Hal ini dikarenakan penurunan luas lahan sehingga mempengaruhi kinerja produksi. Penurunan luas lahan diakibatkan oleh banyaknya tanaman yang sudah tua dan rusak sehingga perlu dilakukan peremajaan. Namun damping itu pemerintah juga terus melakukan perbaikan untuk terus meningkatkan produksi kopi dalam negeri.

BERITA TERKAIT

Ikuti Instruksi Boikot dari MUI - Produk Terafiliasi Bisa di Akses Via Web dan Aplikasi

Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyatakan tidak punya otoritas mengeluarkan daftar produk terafiliasi Israel, namun tetap mendorong konsumen Muslim agar aktif…

Gelar Charity Program di Panti - Sharp Greenerator Tularkan Kepedulian Lingkungan

Membangun kepedulian pada lingkungan sejak dini menjadi komitmen PT Sharp Electronics Indonesia. Kali ini melalui Sharp Greenerator komunitas anak muda…

Melawan Perubahan Iklim dengan Sedekah Pohon

Momentum Ramadan sebagai bulan yang pernuh berkah tidak hanya menyerukan untuk berbagi kepada sesama, tetapi juga pada lingkungan. Hal inilah…

BERITA LAINNYA DI CSR

Ikuti Instruksi Boikot dari MUI - Produk Terafiliasi Bisa di Akses Via Web dan Aplikasi

Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyatakan tidak punya otoritas mengeluarkan daftar produk terafiliasi Israel, namun tetap mendorong konsumen Muslim agar aktif…

Gelar Charity Program di Panti - Sharp Greenerator Tularkan Kepedulian Lingkungan

Membangun kepedulian pada lingkungan sejak dini menjadi komitmen PT Sharp Electronics Indonesia. Kali ini melalui Sharp Greenerator komunitas anak muda…

Melawan Perubahan Iklim dengan Sedekah Pohon

Momentum Ramadan sebagai bulan yang pernuh berkah tidak hanya menyerukan untuk berbagi kepada sesama, tetapi juga pada lingkungan. Hal inilah…