BEI Gelar Sekolah Pasar Modal di Makassar

Galeri Investasi STIE Nobel Makassar menggelar sekolah pasar modal sebagai upaya untuk menggaet calon investor baru pada tahun ini. “Kita telah memberikan ruang kepada mahasiswa untuk berpikir ke depan lewat investasi, beberapa dari mereka bahkan sudah keluar negeri karena pasar modal,"kata Pembina Galeri Investasi STIE Nobel, Abdullah Abidin di Makassar, kemarin.

Disebutkan, para calon investor baru itu disambut pameran beberapa prestasi yang telah dicapai oleh galeri investasi STIE Nobel tersebut. Sekolah pasar modal yang diikuti lebih dari 50 peserta tersebut diisi oleh beberapa pemateri dari Bursa Efek Indonesia Makassar.

Salah satu pemateri adalah Adrian Sayed yang memberikan materi tentang struktur pasar modal.”Para peserta akan kembali langsung didaftarkan menjadi pemilik rekening efek. Beberapa persyaratan untuk menjadi pemilik rekening diantaranya mengisi saldo awal minimal 100 ribu rupiah, serta melengkapi beberapa kelengkapan administrasi diantaranya foto kopi ktp pribadi, foto kopi ktp orang tua, materai 4 lembar, foto kopi rekening tabungan, dan NPWP," ujarnya.

Sebelumnya, mahasiswa STIE Nobel Makassar Andi Sawerigading berhasil menjadi yang terbaik pada kompetisi "Yuk Nabung Saham" yang digelar oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) Maret-November 2017. Mahasiswa jurusan Manajemen itu mengatakan kompetisi tersebut diikuti oleh ratusan peserta dari 26 kantor perwakilan Bursa Efek Indonesia yang kemudian mendapatkan pemenang.

Sebanyak 26 pemenang kemudian memperoleh hadiah utama liburan ke Thailand. Para pemenang juga mendapatkan hadiah tabungan jutaan rupiah. Andi Sawerigading mahasiswa angkatan 2014 tersebut menerima hadiah di kantor Stock Exchange Thailand didampingi oleh Nicky Hogan selaku direktur pengembangan Bursa Efek Indonesia. Prosesi penyerahan hadiah digelar di Negeri Gajah Putih. (ant/bani)

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…