Pemkab Lebak Jamin Stok Beras Cukup

Pemkab Lebak Jamin Stok Beras Cukup

NERACA

Lebak - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak, Banten, menjamin stok beras mencukupi untuk kebutuhan konsumsi masyarakat di daerah itu.

"Persediaan beras relatif aman dan mencukupi di pasaran," kata Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lebak Orok Sukmana di Rangkasbitung, sebagaiamana dikutip Antara, kemarin.

Selama ini, persediaan beras tidak terjadi kelangkaan dan memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat. Berdasarkan pemantauan di sejumlah pasar tradisional, seperti Rangkasbitung, Muncang, Maja, Bayah, Malingping dan Cipanas stok beras mencukupinya.

Mereka para pedagang mendatangkan beras dari daerah Provinsi Jawa Barat juga Jawa Tengah. Namun harga beras di pasar itu terjadi lonjakan akibat pasokan beras lokal menghilang. Meskipun harga beras itu terjadi kenaikan, tetapi masih kategori wajar."Kami akan melakukan operasi pasar (OP) jika kenaikan beras di atas 10 persen dari harga normal," kata dia menjelaskan.

Menurut dia, selama ini pasokan beras lokal di sejumlah Kabupaten Lebak menghilang akibat percepatan musim tanam dan juga curah hujan tinggi. Sepanjang intensitas curah hujan tinggi tentu para penggilingan pabrik beras tidak bisa mengeringkan gabah. Kebanyakan pengeringan gabah itu dilakukan dengan cara dijemur agar terkena terik sinar matahari.

Penggilingan beras tidak memiliki mesin pengering. Namun kenaikkan beras itu dipastikan Februari kembali normal karena panen raya di berbagai daerah di Lebak. Selain itu juga pihaknya melakukan instruksi mendadak ke sejumlah pengusaha distributor guna mencegah terjadi penimbunan bahan pangan tersebut."Kami bertindak tegas jika ditemukan adanya penimbunan beras dan bila perlu diproses secara hukum," ujar dia.

Orok menyebutkan, pihaknya hingga kini belum memiliki data pasti jumlah beras yang beredar di sejumlah pasar tradisional. Akan tetapi, pihaknya menjamin persediaan beras relatif aman dan mencukupinya.

Masyarakat jangan panik atas menghilangnya beras lokal karena mereka pedagang bisa mendatangkan beras dari luar daerah."Kami menjamin beras yang beredar itu dipastikan tidak impor," kata dia.

H Entong (50) seorang pedagang di Pasar Rangkasbitung mengaku bahwa dirinya kini mendatangkan beras dari luar daerah sehubungan berkurangnya produksi beras lokal akibat musim tanam dan curah hujan."Kami terpaksa mendatangkan beras dari Jawa Barat dan Jawa Tengah hingga 20 ton setelah menghilangnya beras lokal," ujar dia.

Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Lebak Dede Supriatna mengatakan berdasarkan data Dinas Pertanian dan Perkebunan setempat produksi beras dari Januari sampai Desember 300.841 ton.

Untuk kebutuhan konsumsi beras bagi warga Kabupaten Lebak yang berpenduduk 1,2 juta jiwa itu sekitar 11.977 ton per bulan atau 143.724 ton per tahun dengan rata-rata per kapita sebanyak 134 kilogram. Karena itu, produksi beras di Lebak surplus sekitar 157.118 ton dan aman hingga 13 bulan ke depan."Kami menjamin persediaan beras lokal tidak ada masalah karena surplus sampai 2019," kata dia. Ant

 

BERITA TERKAIT

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…