Gandeng Ojek Online - Pertamina Edukasi Bahayanya Blind Spot Bagi Motor

Dalam rangka menekan angka kecelakaan lalu lintas, PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) III menggandeng sejumlah komunitas ojek daring untuk mewaspadai bahaya area "blind spot" atau titik buta di jalan raya terutama di sekitar mobil tangki Pertamina. “Mereka, ojek online, kami ajak karena sering berada di jalan raya. Harapannya kita bisa sama-sama waspada dan lebih berhati-hati di jalan raya," kata Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR III, Dian Hapsari Firasati dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Disebutkan, kerja sama itu untuk mengetahui dan menghindari bahaya blind spot, yakni area di mana pengemudi tidak dapat melihat objek-objek lain yang muncul di jalan karena terhalang mobil tangki. Blind spot umumnya berada di jalur pegunungan. Edukasi mengenai blind spot ini salah satunya disampaikan melalui video animasi yang mudah dipahami dan telah diunggah di akun Youtube Pertamina.

Hal ini tentu memudahkan masyarakat untuk mengetahui blind spot dan dapat membagikannya ke rekan yang lain. Dian mengimbau jika masyarakat bertemu dengan mobil tangki di jalan raya, sebaiknya menghindari blind spot.”Jika kita sedang mengendarai kendaraan, ada sudut tertentu dimana supir tidak dapat melihat objek. Hal ini tentu sangat berbahaya apabila mobil tangki akan bermanuver atau jika ada kendaraan lain yang melintas," ungkapnya.

Ada pun dalam video tersebut disampaikan beberapa tips menghindari Blind Spot. Cara paling mudah untuk mengetahui apakah kita berada di area blind spot dengan melihat ke kaca spion.”Apabila kita bisa melihat wajah supir tangki, maka kita ada di luar blind spot. Tapi jika tidak dapat melihat wajah supir, maka kita berada di area blind spot," kata Dian.

Sejumlah tips yang disarankan untuk pengemudi kendaraan kecil jika menemui mobil tangki Pertamina, yaitu jauhi area blind spot; jaga jarak aman dengan mobil tangki karena mobil tangki membutuhkan ruang untuk melakukan manuver atau menyalip; jangan memotong jalan di depan mobil tangki; dan jangan beraktivitas dengan telepon genggam selama menyetir. Sebagai penjelasan, blindspot adalah area di sekitar kita yang tidak dapat terlihat pada saat kita mengemudi. Hal ini bisa disebabkan karena batasan pandangan cermin / kaca spion maupun karena terhalang oleh pilar konstruksi mobil atau juga karena barang / muatan yang kita bawa.

Blindspot adalah potensi bahaya saat kita berkendara, dimana sangat mungkin terjadi kita menganggap tidak ada kendaraan lain di sekitar kita, padahal kendaraan lain itu ada dan cukup dekat. Desain kaca spion ada yang datar, ada yang cembung, dan ada yang mengkombinasi keduanya. Ini bertujuan untuk memperbaiki faktor Blindspot yang terjadi.

Gambar di bawah memperlihatkan area yang dapat dilihat oleh pengendara mobil, selebihnya bisa dikatakan sebagai blind spot, karena tidak terlihat melalui kaca spion. Kondisi blind spot sangat membahayakan bagi pengguna sepeda motor. Pasalnya, ukuran motor yang lebih kecil dari mobil membuat bidang blind spot menjadi potensi bahaya yang lebih besar. Padahal yang terjadi di jalanan, motor selalu memanfaatkan celah menyusup untuk menyusul, sering terjadi kecelakaan, motor terjepit atau terserempet mobil yang kebetulan akan berbelok.

 

Hambatan Pengiriman

 

Hal ini sering juga dialami para supir truk tangki Pertamina, sehingga menjadi kendala dan hambatan yang cukup berarti dalam ketepatan pengiriman BBM. Tahukah, dari 923 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ada di Marketing Operation Region (MOR) III Jakarta, meliputi Jabodetabek, serta sebagian wilayah Banten dan Jawa Barat (Jabar), truk tangki yang menyuplai seluruh SPBU tersebut hanya berjumlah 249 unit.

Area Manager Communication and Relations JBB, Yudy Nugraha mengatakan, saat ini jumlahnya ada sekitar 249 unit yang melayani MOR III dan akan terus bertambah seiring perkembangan banyaknya jumlah SPBU. Menurutnya, dengan sistem pengisian terpusat di terminal BBM Plumpang, Jakarta Utara, serta jumlah truk tangki pengangkut BBM yang terbatas, jarak tempuh dari terminal BBM Plumpang ke SPBU tujuan selalu menjadi tantangan tersendiri dalam mendistribusikan BBM se-efektif dan se-efisien mungkin.

Akan tetapi, Yudy menegaskan bahwa dirinya dan timnya tak bisa menghindari berbagai kendala yang menghadang saat pendistribusian BBM.”Kendala di lapangan selalu saja terjadi, seperti banjir, kemacetan, bencana alam, hingga kendala-kendala lainnya yang di luar dugaan. Hal itulah yang kemudian menyebabkan terkadang di beberapa SPBU kehabisan stok BBM, baik itu jenis Premium, Pertalite, Pertamax, ataupun Pertamax Turbo,” tegasnya.

Berbagai kendala tersebut kemudian diperparah dengan konsumsi BBM yang terus meningkat di setiap tahunnya. Tercatat, saat ini jumlah rata-rata konsumsi BBM di MOR III sebanyak 180 juta liter per hari yakni Pertamax, Bio Solar, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex. Dengan konsumsi BBM yang terus meningkat, permintaan stok BBM di beberapa SPBU menjadi begitu cepat dan berimbas pada mobilitas truk tangki BBM yang menjadi sangat kompleks.

 

BERITA TERKAIT

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…

BERITA LAINNYA DI CSR

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…