IKAI Patok Rights Issue Rp 107 Per Saham

PT Intikeramik Alamsari Industri Tbk (IKAI) telah menetapkan harga pelaksanaan rights issue. Sebesar Rp 107 per saham. Mengutip keterbukaan informasi Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), IKAI bakal melepas 3,32 miliar saham dan perusahaan bakal meraup dana segar Rp 355,65 miliar.

Rights issue IKAI menggunakan penerbitan saham dengah Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD). Setiap pemegang lima saham lama berhak atas 21 saham HMETD. Setiap satu HMETD dapat dilaksanakan menjadi satu saham biasa seri B baru. Dari dana tersebut, sebesar 33,74% atau Rp 120 miliar akan digunakan untuk mengakuisisi PT Realindo Sapta Optima, sebanyak Rp 15,5 miliar untuk mengakuisisi PT Mahkota Artha Mas, Rp 15,25 miliar untuk akuisisi PT Mahkota Properti Indo Medan. Sisa dana rights issue digunakan untuk membayar utang.

PT Mahkota Properti Indo (MPI), Noble Well Holdings Ltd, Magical Land Investment Ltd, Wanderval Holdings Ltd dan PT Regnum Investama Nusantara menjadi pembeli siaga dalam aksi korporasinya tersebut. Sebagai informasi, perseroan saat ini begitu agresif dalam mengembangkan bisnisnya. Teranyar, perseroan juga mengakuisisi aset dan lahan dari beberapa perusahaan properti. Rencananya IKAI bakal membangun hotel dan villa di Bali dan Medan di atas lahan-lahan tersebut.

Yohas Raffli, Presiden Direktur IKAI pernah mengatakan, pihaknya akan ambil alih pembangunan hotel dan villa di Ubud, Bali. Proyek villa mewah yang bakal dibangun Intikeramik berada di atas wilayah seluas 69.000 meter persegi (m2). IKAI bakal menggelontorkan dana investasi senilai Rp 817 miliar untuk pembangunan proyek tersebut.

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…