Easybiz 2.0 Solusi Gampang Bikin Perusahaan

Berkembang pesatnya pertumbuhan perusahaan starup seiring dengan tren era digital saat ini dan juga pelaku usaha mikro kecil dan menegah (UMKM), rupanya mendorong jumlah pendirian erusahaan berbentuk perseroan terbatas (PT) juga terkerek naik. Meskipun saat ini pemerintah mengklaim izin pendirian pembentukan perusahaan terbatas sudah mudah lantaran terus dipangkasnya perizinan, namun ada saya pelaku usaha yang kerap mengalami kesulitan dan tidak tahu harus memulai dari mana untuk mendirikan PT dan mengurus izinnya.

Menjawab keluhan pelaku usaha tersebut, kini telah hadir platform Easybiz 2.0 (https://buatpt.easybiz.id/ ) fasilitas yang dibuat untuk memudahkan para pengusaha khususnya UMKM dan startup dalam mendirikan perusahaan di Indonesia. Platform ini diklaim yang  pertama di Indonesia dan dirancang untuk memberi kemudahan bagi mereka yang ingin mendirikan perusahaan baik bentuknya PT atau persekutuan komanditer (CV).”Platform Easybiz 2.0 kasih panduan, step-by-step, mengenai hal-hal yang harus disiapkan untuk mendirikan perusahaan, tinggal klak klik dan pilih sesuai kebutuhan. Semua keruwetan masalah dan pendirian perusahaan perizinan biar kita yang urus. Jadi para pengusaha bisa fokus garap pasar dan segera jalanin usaha mereka,” jelas Leo Faraytody, CEO Easybiz di Jakarta, kemarin.

Platform Easybiz 2.0 ini juga memberikan layanan tambahan berupa proses pembayaran dan fitur untuk memantau proses pendirian perusahaan yang dilakukan oleh Easybiz. Seluruh dokumen mulai dari akta pendirian dan dokumen perizinan yang dibuat melalui Easybiz 2.0 juga bisa diakses melalui dashboard yang disediakan. “Untuk pengembangan selanjutnya, kami akan membuka layanan serupa di 10 kota di Indonesia dan layanan perizinan lain mendukung pemerintah biar angka ease of doing business di Indonesia ini terbantu naik,”ujar Leo 

Dirinya menambahkan, pakai Easybiz 2.0 di Zaman Now tidak perlu lagi bolak balik tanya prosesnya sudah sampai mana, apa yang kurang, mana dokumennya. Sebab, update proses pekerjaan, informasi persyaratan, dan dokumen legalitas yang sudah terbit akan bisa diakses melalui platform ini. Terobosan proses pendirian perusahaan secara online oleh Easybiz ini sejalan dengan langkah konkret pemerintah khususnya Pemda DKI Jakarta yang menyederhanakan proses perizinan dan membuat proses pengajuan perizinan usaha secara online.

Di Jakarta proses perizinan, kata Leoa, termasuk izin usaha, diajukan ke kantor Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP). Saat ini ada 269 item perizinan dan non-perizinan yang menjadi kewenangan DPMPTSP DKI (Peraturan Gubernur DKI No.47 Tahun 2017 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pelayanan Terpadu Satu Pintu). Hingga saat ini DPMPTSP DKI telah berhasil membuat 98 item perizinan yang dapat dilakukan secara online.

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…