Respon Positif Investor Kawana Golf Residence

Respon Positif Investor Kawana Golf Residence

NERACA

Jakarta – Produk residensial prestisius terbaru Jababeka Residence, Kawana Golf Residence, mendapat respon baik dari kalangan investor dan agen properti, karena produk Kawana Golf Residence dibuat berdasarkan permintaan dan kebutuhan penyewa akan service apartment di kawasan Cikarang yang terus tumbuh seiring dengan perkembangan bisnis dan perindustrian di kawasan Jababeka-Cikarang.

Kawana Golf Residence merupakan service apartment yang dirancang sebagai properti investasi yang menyasar kalangan ekspatriat di wilayah Cikarang dan sekitarnya. Dalam mengembangkan Kawana Golf Residence, PT Grahabuana Cikarang selaku pengelola Jababeka Residence mendirikan joint venture dengan perusahaan properti Jepang, Creed Group.“Kawana Golf Residence adalah apartemen dengan lapangan golf sebagai fitur utamanya, dan ini sangat unik. Desain akan menjadi daya tarik yang membuat apartemen ini sangat kompetitif dan menarik di antara beberapa service apartment di daerah ini. Kami akan menambahkan banyak unsur Jepang pada apartemen Kawana Golf Residence, seperti konsep arsitektur, desain interior, kualitas bangunan, kualitas pelayanan, sampai food & beverage sesuai standar Jepang,” ujar Toshihiko Muneyoshi, Managing Director dan Founder Creed Group (Jepang), Selasa (28/11).

Kawana Golf Residence terdiri atas 1 tower yang merangkum sebanyak 234 unit. Ada 3 tipe unit yang dipasarkan, yaitu Studio (26,55 m2 semi gross), 1 Bedroom (35,57 m2 semi gross), dan 2 Bedroom (62 m2 semi gross), dengan harga mulai Rp1 miliar-an.“Pihak Jababeka dan Creed Group akan berkolaborasi dalam pengelolaan dan mencari penyewa unit apartemen sebagai bagian dari service yang diberikan developer kepada investor Kawana Golf Residence,” ujar Presiden Direktur PT Grahabuana Cikarang, Sutedja S. Darmono.

Untuk pendidikan tinggi bertaraf internasional, Kota Jababeka memiliki President University dengan jumlah total 7.000 mahasiswa dan hampir 10% merupakan mahasiswa asing. Hal ini memungkinkan sang ayah bekerja di kawasan Kota Jababeka dan sekitarnya, sementara anak bersekolah di institusi pendidikan yang mengedepankan budaya Jepang dan Ibu berbelanja di mall atau area komersial yang menjual kebutuhan warga Jepang, dengan adanya proyek Mayfair Estate & Parklands (joint venture Plaza Indonesia dan Jababeka), Japanese Mall (Little Tokyo), dan Japan Village. 

Potensi Kawana Golf Residence didukung oleh keberadaan 10.000 ekspatriat di Kota Jababeka. Kota Jababeka merupakan kota mandiri di Cikarang, Bekasi, yang memiliki populasi lebih dari 1 juta jiwa, 700.000 pekerja dan menjadi tempat berbisnis bagi lebih dari 2.000 perusahaan multinasional dari 30 negara. Kota Jababeka termasuk dalam kawasan Zona Internasional 7 Kawasan Industri (ZONI) di Kabupaten Bekasi, bersama kawasan lainnya seperti Lippo Cikarang, EJIP, MM2100, Hyundai, Bekasi Fajar, dan Delta Mas, yang merupakan pangsa pasar yang besar untuk jadi target market penyewa Kawana Golf Residence.

Di antara kawasan lainnya, hanya Kota Jababeka yang memiliki lapangan Jababeka Golf & Country Club seluas 86 hektar dan telah beroperasi sejak tahun 1996. Seiring perkembangan, Jababeka Golf & Country Club menjadi tempat olahraga dan networking favorit bagi para ekspatriat, sekitar 60.000 round permainan golf setiap tahunnya dengan komposisi 38% pemain golf berasal dari Jepang, 43% dari Korea Selatan, 3% dari Taiwan, 1% ekspatriat Bt, dan 15% asal Indonesia. Kawana Golf Residence terletak dalam satu kawasan dengan Jababeka Golf & Country Club, sehingga menjadi satu-satunya service apartment dengan konsep golf resort yang tidak dimiliki developer lain di Indonesia. 

Kawana Golf Residence memiliki fasilitas unik, yaitu akses langsung ke Jababeka Golf & Country Club sehingga penghuni dapat bermain golf langsung dari lobby apartemen. Interior unit apartemen bernuansa modern Japanese dan fully furnished, dibantu supervisi Creed Group yang mengerti selera dan preferensi penyewa ekspatriat Jepang. Fasilitas yang diminati ekspatriat Jepang lainnya meliputi pemandian air hangat (ofuro), restoran otentik Jepang, room service (termasuk sarapan khas Jepang, laundry dan cleaning service), lounge, dan area parkir.

Setiap unit apartemen juga akan mendapatkan bonus Term Membership Golf yang dapat digunakan oleh para investor maupun calon penyewa Kawana Golf Residence untuk menikmati permainan golf setiap saat, sehingga memberikan nilai jual Kawana Golf Residence menjadi unik dan berdaya saing tinggi. Tarif sewa rata-rata service apartment di Cikarang mencapai Rp200 juta - Rp400 jutaan per tahunnya, maka dengan keberadaan fasilitas khas Jepang dan lapangan golf, Kawana Golf Residence memiliki potensi sewa paling tinggi dibanding kompetitor lainnya.

Para agen properti banyak yang mendukung pemasaran Kawana Golf Residence. Mereka optimis banyaknya keunggulan yang dimiliki akan membuat Kawana Golf Residence diterima baik oleh pasar. CEO ERA Indonesia Darmadi Dharmawangsa mengatakan,“Para ekspatriat asal Jepang umumnya memiliki selera dan preferensi interior tertentu serta sistem pengelolaan dalam memilih apartemen. Kawana Golf Residence memberikan solusi dengan menyediakan unit apartemen bernuansa Jepang yang fully furnished, sehingga para investor tidak repot untuk memikirkan hal tersebut dan tinggal menunggu passive income dari uang sewa yang potensinya dapat mencapai lebih dari Rp200 juta per tahun,” ungkapnya.

“Pengembangan apartemen golf khas Jepang oleh Jababeka Residence ini merupakan berita bagus bagi bisnis agen properti, karena saat ini sudah ada regulasi kepemilikan properti untuk warga negara asing, dan bisa jadi Kawana Golf Residence akan memicu pertumbuhan pembelian properti residensial oleh asing di Indonesia,” Country Director Century21 Indonesia Hendry Tamzel menambahkan.

“Kawana Golf Residence didesain dan dibuat sesuai dengan permintaan dari target pasar yang akan menyewa, sehingga akan menjadi aset dan bukan liability bagi investor karena target dan market share yang besar dan jelas di kawasan Cikarang,” ujar Associate Director Ray White Indonesia Erwin Karya.

“Pihak pengembang dalam menjual Kawana Golf Residence juga memperhatikan dan memikirkan kepentingan investornya, bukan hanya yang penting laku dan urusan cari penyewa adalah tanggungan investor, sehingga memberikan rasa aman baik bagi agen properti dan investor yang mau terlibat dalam proyek ini,” ujar CEO PROMEX Indonesia Sulihin Widjaja.

“Jababeka Residence merupakan kawasan properti matang dengan luas lahan yang mencapai 500 hektar dan didukung keberadaan komunitas internasional di sekelilingnya, fasilitas hidup yang lengkap serta infrastruktur dalam dan luar kawasan yang memadai. Dengan semua hal tersebut maka kami optimis bahwa investor Kawana Golf Residence akan mendapatkan pendapatan bersih dari hasil sewa (yield) lebih dari 15%,” pungkas pakar properti dan founder PRO-JEK, Andy K. Natanael.

“Hingga saat ini, Kawana Golf Residence tahap I sudah terserap sekitar 90%. Kami optimis, Kawana Golf Residence tahap I akan habis terjual semua pada 9 Desember 2017, di mana pada tanggal 8 Desember 2017 akan dilakukan gala dinner dengan para investor untuk melihat prospek investasi dan bisnis di Kota Jababeka. Pembangunan Kawana Golf Residence rencananya akan mulai dilakukan pada pertengahan 2018 dan akan mulai diserahterimakan pada akhir 2020,” ungkap General Manager Corporate Marketing PT Grahabuana Cikarang, Handoyo Lim. Mohar

 

 

BERITA TERKAIT

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…