Geliat E-Commerce di Indonesia - Alibaba Mobile Rilis Program UC Star Fest

NERACA

Jakarta – Pesatnya pertumbuhan jejaring sosial dan platform e-Commerce telah mengubah cara orang berkomunikasi dan bertransaksi di seluruh dunia. Better Than Cash Alliance, sebuah lembaga riset dan advokasi pembayaran digital yang didukung oleh PBB pada bulan April 2017 menunjukkan bahwa Indonesia adalah pasar e-Commerce dengan pertumbuhan tercepat di dunia pada tahun 2016, berkembang sebesar 155% dari Januari 2016 hingga Januari 2017.

Ikatan Perdagangan Indonesia juga melaporkan bahwa ukuran pasar belanja online di Indonesia pada 2016 telah mencapai US$ 25 Milyar. Melihat potensi yang sangat besar ini, Alibaba Mobile Business Group berinisiatif untuk meluncurkan kampanye UC Star Fest, untuk meningkatkan diskusi publik mengenai industri e-Commerce di Indonesia melalui platform UC News.

Kampanye ini diluncurkan di Indonesia dan India, yang juga termasuk bagian dari festival Alibaba Group's double eleven e-Commerce yang dirancang khusus untuk mengeksplorasi kolaborasi antara unit bisnis Alibaba yang berbeda, termasuk UC News, UC Browser, dan 9Apps. "UC Star Fest dirancang untuk mendorong pencipta konten lokal dalam memberikan informasi belanja yang informatif bagi pengguna, sekaligus untuk menciptakan sebuah studi kasus tentang kapasitas pencipta konten di UC We-Media. Kami melihat perlunya meningkatkan percakapan publik yang mengenai industri e-Commerce, dan untuk melibatkan pencipta konten berbakat di Indonesia," ujar Damon Xi, head of UCWeb Indonesia & India, Alibaba Mobile Business Group dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Dalam program UC Star Fest berbasis HTML-5 ini, UC News melihat tingkat keterlibatan yang melebihi rata-rata kampanye serupa sebesar 10%. Tingkat keterlibatan ini bergantung pada seberapa aktif pengguna dalam menyebarkan kampanye ini dalam platform mereka dan juga memberikan komentar dan likes.

Beberapa nama besar di industri hiburan dan teknologi juga turut berkontribusi, termasuk Feni Rose, Alvin Adam, Gandhi Fernando, Onno W. Purbo, dan Valentino Simanjuntak. Kampanye ini juga menghasilkan beberapa penulis baru termasuk Bai Ruindra dengan fokus pada konten hiburan, olahraga, dan teknologi, di mana dia memanfaatkan strategi, tips dan pengalamannya pada topik belanja yang juga menunjukkan nilai-nilai gaya hidup.

Bai Ruindra merupakan lifestyle blogger asal Aceh. Topik in-app hashtag yang ditulis olehnya menerima sekitar 1,8 juta impressions dan 5.516 komentar pengguna dalam satu hari dalam kampanye UC Star Fest yang hanya dapat diakses melalui ponsel.”Tujuan kami bukan hanya untuk meningkatkan diskusi publik mengenai e-Commerce, tapi juga menjadi platform dimana orang dapat berbagai tips dan informasi bermanfaat untuk membantu pengguna kami berbelanja dengan lebih cerdas. Selain itu, kami juga ingin memicu minat pencipta konten berbakat agar tidak takut berbagi suara dan pikiran mereka, seperti Bai Ruindra," kata Damon. (bani)

BERITA TERKAIT

Kemana Jasa Marga dan PUPR? - Stasiun Whoosh Karawang Belum Beroperasi

Stasiun Kereta Cepat Whoosh Karawang hingga kini masih belum bisa digunakan sebagai tempat pemberhentian meski sebenarnya sudah rampung. Penyebabnya karena…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

Hasil Keputusan MK Hambat Penguatan IHSG

NERACA Jakarta -Hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa yang dilayangkan pasangan calon (paslon) capres dan cawapres No.1 dan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Kemana Jasa Marga dan PUPR? - Stasiun Whoosh Karawang Belum Beroperasi

Stasiun Kereta Cepat Whoosh Karawang hingga kini masih belum bisa digunakan sebagai tempat pemberhentian meski sebenarnya sudah rampung. Penyebabnya karena…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

Hasil Keputusan MK Hambat Penguatan IHSG

NERACA Jakarta -Hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa yang dilayangkan pasangan calon (paslon) capres dan cawapres No.1 dan…