Kantungi Sertifikasi ISO 27001 - XL Tingkatkan Keamanan Data Pelanggan

NERACA

Jakarta - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) berhasil meraih sertifikasi ISO 27001 sebagai standar baku penerapan Information Security Management System (ISMS). Sertifikasi ini diberikan kepada suatu perusahaan atas kemampuannya dalam merencanakan, mengelola, mereview, dan melakukan peningkatan lebih lanjut atas upaya mengamankan informasi di perusahaan, yang dalam hal ini ruang lingkup yg disertifikasi oleh XL Axiata berkaitan dengan data pelanggan.

Dengan meraih sertifikat ISO 27001, maka XL Axiata telah memenuhi sejumlah ketentuan pemerintah yang ditujukan kepada pelaku industri vital dan strategis seperti telekomunikasi. Yessie D Yosetya, Direktur/Chief Service Management Officer XL Axiata dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin mengatakan, perseroan berkomitmen untuk terus meningkatkan kenyamanan dan rasa aman bagi masyarakat atau pelanggan dengan menerapkan standar internasional ISO 27001 dalam menjaga keamanan data pelanggan. “Kami sebenarnya juga sudah mendapatkan sertifikasi ISO 27001 sejak tahun 2016 lalu, namun masih dalam ruang lingkup yang terbatas pada unit bisnis yang berhubungan dengan produk enterprise. Kemudian pada tahun ini kami perluas lagi ruang lingkupnya hingga mencakup layanan end-to-end proteksi data pelanggan, baik ada yang ada di sisi layanan telekomunikasi maupun sisi teknologi informasi,”ujarnya.

Menurut Yessie, bukan hal yang mudah untuk memperoleh sertifikasi ISO 27001 ini karena selain harus lolos audit dari badan sertifikasi ISO, juga harus mampu secara konsisten menjalankan sistem keamanan yang sesuai standar tinggi ini secara ketat di mana secara berkala juga dilakukan audit setiap tahun. Yessie menegaskan, dengan berbekal sertifikasi ISO 27001 dari British Standard Institute (BSI) tersebut, kini XL Axiata telah memiliki kemampuan yang sebanding dengan perusahaan-perusahaan kelas dunia dalam memproteksi data pelanggan.

Pencapaian atas kemampuan ini menjadi modal sangat berharga bagi XL Axiata guna meningkatkan kepercayaan pelanggan dan masyarakat luas untuk menggunakan layanan atau solusi XL Axiata. BSI sendiri selain sebagai badan sertifikasi ISO juga merupakan lembaga yang menjadi rujukan standarisasi di Inggris.

Kata Yessie, nilai strategis lainnya yang bisa XL Axiata peroleh setelah meraih sertifikasi ISO 27001 adalah bahwa metode dan eksekusi yang selama ini dijalankan untuk mengamankan data pelanggan sudah mengacu sesuai dengan standar baku global. Selain itu, kini XL Axiata juga telah merealisasikan amanat Undang Undang dalam melakukan perlindungan terhadap pengelolaan data pelanggan. Selanjutnya, sertifikasi ini  juga mendorong transformasi kultur perusahaan untuk memprioritaskan aspek keamanan informasi sebagai bagian dari model bisnis digital.

 

BERITA TERKAIT

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…