Gudang Penyimpanan Kertas Suara KPUD Kabupaten Bekasi Terbakar

Gudang Penyimpanan Kertas Suara KPUD Kabupaten Bekasi Terbakar

NERACA

Kabupaten Bekasi - Diduga karena korsleting listrik, gudang penyimpanan kertas eks suara pemilihan Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bekasi di Jalan Raya Rengasbandung, Desa Karangsambung, Kecamatan Kedungwaringin, ludes dilalap si jago merah.

"Korsleting arus pendek terjadi akibat kabel listrik digigit tikus," ujar Ketua KPUD Kabupaten Bekasi, Idham Kholik, Senin (13/11).

Idham menjelaskan, infonya kejadian terjadi pada pukul 08.45 Wib. Sebanyak tiga unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) turun untuk memadamkan api dengan petugas Damkar sebanyak 24 personil.

“Alhamdulliah tidak ada korban. Hanya satu gedung belakang yang terbakar tempat penyimpanan eks suara suara,” ungkapnya.

Dirinya belum bisa menaksir kerugian dalam kejadian tersebut. Untuk mengetahuinya, saat ini Anggota KPUD Bidang Logistik Zaki Hilmi, bersama Kasubag Umum Sekretariat KPUD Kabupaten Bekasi Wahid sedang menginventarisir barang-barang yang terbakar.

Idham juga menjelaskan, Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bekasi telah memerintahkan Kepala Sekretariat Panwaslu, Rama dan Panitia Pengawas Pemilu  Kecamatan (Panwacam) untuk datang ke lokasi kebakaran. 

Panwaslu Minta KPUD Koordinasi dengan KPU Jabar

Pasca kebakaran gudang penyimpanan kertas suara pagi tadi, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bekasi, meminta KPUD untuk segera menginventarisir apa-apa saja yang terbakar dan berkoordinasi dengan KPUD Jawa Barat (Jabar).

Ketua Panwaslu Kabupaten Bekasi, Saiful Bahri, mengaku pihaknya sudah menyampaikan rasa simpati kepada Ketua KPUD atas peristiwa kebakaran tersebut.

“Kami juga berharap agar persiapan Pilgub tidak terganggu dengan adanya kejadian musibah ini," ungkapnya, Senin (13/11).

Diberitakan sebelumnya, diduga karena korsleting listrik, gudang penyimpanan kertas eks suara pemilihan Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bekasi di Jalan Raya Rengasbandung, Desa Karangsambung, Kecamatan Kedungwaringin, ludes dilalap si jago merah.

"Korsleting arus pendek terjadi akibat kabel listrik digigit tikus," ujar Ketua KPUD Kabupaten Bekasi, Idham Kholik.

Idham menjelaskan, infonya kejadian terjadi pada pukul 08.45 Wib. Sebanyak tiga unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) turun untuk memadamkan api dengan petugas Damkar sebanyak 24 personil.“Alhamdulliah tidak ada korban. Hanya satu gedung belakang yang terbakar tempat penyimpanan eks suara suara,” ungkapnya. Muhajir

 

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…