MENHUB MINTA TAKSI ONLINE DAN KONVENSIONAL SEPAKAT

JAKARTA, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta taksi online atau daring dan taksi konvensional resmi sepakat terhadap rancangan peraturan terkait angkutan sewa khusus yang sudah diupayakan untuk mewujudkan kesetaraan keduanya. “Negara harus hadir karena dengan beberapa kata-kata (revisi) itu mestinya kita untuk sepakat bukan untuk tidak sepakat. Diskusi dalam membuat regulasi yang baru ini kita membuat suatu mekanisme yang clean dan humble,” ujar Menhub Budi Karya Sumadi dalam diskusi “Mengupas Polemik Peraturan Transportasi Online” di Jakarta, Rabu (25/10/2017).

Menhub tidak menginginkan kesepakatan hanya terjadi saat diskusi dan sosialisasi. "Usai diskusi kemudian hari ada lagi yang menggelar demonstrasi menolak kesepakatan tersebut,"katanya. “Saya mendambakan di sini oke tapi tidak riuh lgi di media sosial dan demo-demo. Ini semua untuk konsumen. Kalau online mengapi-apikan pertentangan, konsumen akan marah. Begitu juga konvensional jangan mengatakan dianak tirikan,” tambahnya. Menhub mengimbau kedua belah pihak merawat kesetaraan. Karena itu bagian dari keadilan yang harus dijunjung. "Saya menolak yang namanya monopoli dari hati saya yang paling dalam. Saya mengatur dengan sangat hati-hati. Jangan dikira saya menolak berkompetisi,” imbuhnya.

Dijelaskan, bahwa peraturan ini tak akan bisa menyenangkan kedua belah pihak, bahkan dirinya seringkali mendapat masukan tajam dan cacian dari masing-masing kubu baik online maupun taksi reguler selama melakukan diskusi publik di beberapa kota. Yang jelas, kata Menhub, pemerintah berupaya mewujudkan kesetaraan tersebut antara taksi daring dan konvensional. “Apa yang dilakukan pemerintah ini untuk kesetaraan dan memberikan kesempatan berbisnis, berkehidupan yang sama supaya semua itu eksis,” jelasnya. (*)

BERITA TERKAIT

Dorong Olahraga Bola Voli, Bank Mandiri Kenalkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Kiri ke kanan. Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh  Indonesia (PBVSI) Heyzer Harsono, Direktur Keuangan & Strategi Bank…

Penerimaan Pajak Kendaraan Selama Libur Lebaran

Warga melakukan pembayaran pajak tahunan di Samsat Bandung Timur, di Bandung, Jawa Barat, Jumat (19/4/2024). Bapenda Provinsi Jawa Barat mencatat…

Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya

Sejumlah penumpang antre masuk ke kapal motor (KM) Dobonsolo di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, Jumat…

BERITA LAINNYA DI Berita Foto

Dorong Olahraga Bola Voli, Bank Mandiri Kenalkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Kiri ke kanan. Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh  Indonesia (PBVSI) Heyzer Harsono, Direktur Keuangan & Strategi Bank…

Penerimaan Pajak Kendaraan Selama Libur Lebaran

Warga melakukan pembayaran pajak tahunan di Samsat Bandung Timur, di Bandung, Jawa Barat, Jumat (19/4/2024). Bapenda Provinsi Jawa Barat mencatat…

Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya

Sejumlah penumpang antre masuk ke kapal motor (KM) Dobonsolo di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, Jumat…