KOTA SUKABUMI - YHN Berikan Bantuan Korban Kebakaran Kampung Cisarua Batas

KOTA SUKABUMI

YHN Berikan Bantuan Korban Kebakaran Kampung Cisarua Batas

NERACA

Sukabumi - Yayasan Hikmat Nuristawan (YHN) memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Kampung Cisarua Batas, RT 01 RW 01, Kelurahan/Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Selasa (24/10). Pemberian bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian yayasan kepada sesama manusia."Ini memang itikad kami untuk saling membantu terhadap sesama manusia," ujar Ketua YHN Hikmat Nuristawan Sanusi Harjadireja, Selasa (24/10).

Kemudian bantuan yang diberikan kepada korban kebakaran berupa pakaian laik pakai, dan sarung untuk beribadah. Selain itu ada juga tambahan berupa uang tunai."Alhamdulillah kami masih bisa berbagi terhadap sesama. Meskipun apa yang kami bagikan masih sederhana," ucap dia.

Dia pun berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat. Selain itu, ada lagi bantuan dari pihak-pihak lain kepada korban kebakaran tersebut."Mudah-mudahan nanti bisa semakin banyak orang yang mau berbagi," ungkap dia.

Korban Kebakaran Ferdian Nata Anshari, bersyukur dengan adanya bantuan tersebut. Hal itu dapat meringankan beban hidup keluarganya."Alhamdulillah masih ada yang mau membantu. Bantuan ini sangat berharga bagi saya, istri, dan anak saya," terang dia.

Menurut dia, sejauh ini kondisi rumahnya masih belum rapih. Puing-puing sisa kebakaran masih ada."Baru beres-berea. Mudah-mudahan ada barang berharga yang masih diselamatkan," papar dia.

Sambil membersihkan sisa kebakaran, kata Ferdian, saat ini ia dan keluarganya tinggal di rumah mertua."Sambil mencari tambahan untuk memperbaiki, sementara kami tinggal di rumah mertua," pungkas dia. Arya

 

 

 

BERITA TERKAIT

Chairil Anwar, Sutardji Calzoum Bachri, Denny JA: Tiga Penyair yang Melakukan Lompatan Besar Dunia Puisi Indonesia

NERACA Jakarta - Dosen dan penyair DR Ipit Saefidier Dimyati menilai di Indonesia ada tiga penyair yang melakukan lompatan besar…

LKPJ Program APBD 2023 Kota Depok: - DPRD Nilai Positif Kinerja TAPD Bisa Raih WTP ke-14

NERACA Depok - DPRD Kota Depok bersama alat kelengkapan dewannya, dalam proses pembahasan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Tim Anggaran…

Sri Agustin, Nasabah Mekaar Yang Dipuji Jokowi Berbagi Tips Eksis Jalani Usaha Sambel

NERACA Jakarta – Masih ingat Sri Agustin, pemilik merek sambel Wanstin yang dipuji Presiden Jokowi saat menyapa 3.000 nasabah PNM…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Chairil Anwar, Sutardji Calzoum Bachri, Denny JA: Tiga Penyair yang Melakukan Lompatan Besar Dunia Puisi Indonesia

NERACA Jakarta - Dosen dan penyair DR Ipit Saefidier Dimyati menilai di Indonesia ada tiga penyair yang melakukan lompatan besar…

LKPJ Program APBD 2023 Kota Depok: - DPRD Nilai Positif Kinerja TAPD Bisa Raih WTP ke-14

NERACA Depok - DPRD Kota Depok bersama alat kelengkapan dewannya, dalam proses pembahasan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Tim Anggaran…

Sri Agustin, Nasabah Mekaar Yang Dipuji Jokowi Berbagi Tips Eksis Jalani Usaha Sambel

NERACA Jakarta – Masih ingat Sri Agustin, pemilik merek sambel Wanstin yang dipuji Presiden Jokowi saat menyapa 3.000 nasabah PNM…