Milenium Prudent Gaet Investor Tiongkok

PT Milenium Prudent menjalin kerja sama investasi dengan perusahaan Tiongkok, Cheng Xin Shang Hui, khususnya di bidang futures trading di tengah prospek perekonomian Indonesia yang memulai memikat investor asing. Usai menandatangani naskah kerja sama bisnis tersebut di Jakarta, Sabtu (21/10), CEO Cheng Xin Shang Hui Mrs Xu Yucai mengatakan, pihaknya tertarik bekerja sama dengan pengusaha Indonesia lantaran memiliki prospek masa depan yang saling menguntungkan kedua belah pihak.

Dia mengakui, bahwa kondisi perekonomian Indonesia di tengah persaingan global, cukup memberikan ruang positif bagi investor asing untuk bekerja sama dengan mitra Indonesia yaitu PT Milenium Prudent. “Saya yakin kerja sama ini menguntungkan bagi kedua belah pihak,” ujarnya.

Komisaris PT Milenium Prudent Budi Phang mengatakan, prospek transaksi bursa berjangka untuk komoditas Indonesia sangat besar. Buktinya, investor asing dari Tiongkok itu tertarik untuk menanamkan modalnya untuk jangka panjang. Namun sayangnya, iklim pasar masih kurang matang lantaran kurangnya edukasi masyarakat dan beberapa masalah lainnya.

Budi merasa optimistis, dari waktu ke waktu ada perbaikan meski ada perlambatan dan kelesuan ekonomi secara global dan nasional. “Kami optimis jadikan Bursa Berjangka Jakarta sebagaimana bursa sebenarnya setara di mata negara ASEAN dan dunia,” ujarnya. fba

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…