Ringkan Beban Disabilitas Tuna Rungu - Mensos Serahkan 424 Alat Bantu Dengar di Sulsel

Dalam rangka memudahkan komunikasi bagi penyadang disabilitas yang kurang mampu, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyerahkan 425 alat bantu dengar kepada para penyandang disabilitas yang ada di Sulawesi Selatan (Sulsel).”Pemerintah serahkan 425 alat bantu kepada saudara-saudara kita yang mengalami kekurangan pada pendengarannya dan semoga penyerahan ini menjadi stimulan bagi pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten/kota lainnya," ujar Khofifah Indar Parawansa di Makassar, awal pekan kemarin.

Pada penyerahan simbolis yang dilakukannya melalui Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Sulawesi Selatan itu, dirinya berharap semua pemerintah daerah mengambil perannya masing-masing. Khofifah juga menyampaikan apresiasinya kepada Pospera atas komitmen yang tinggi untuk tetap memberikan pelayanan kepada para penyandang disabilitas.

Disebutkannya, dari sekitar 6,9 juta penduduk Indonesia yang diketahui penyandang disabilitas tuna rungu wicara, hanya sembilan persen yang menggunakan alat bantu.”Ini berdasarkan data yang kita punya di mana ada sekitar 6,9 juta penduduk penyandang disabilitas tuna rungu wicara, tapi yang menggunakan alat bantu dengar ini sedikit sekali tidak sampai 10%,"kata Khofifah.

Dia menerangkan, keterbatasan itu dipicu oleh minimnya anggaran yang dialokasikan pemerintah dalam APBN. Padahal, alat bantu itu sangat berguna bagi mereka agar bisa menjangkau berbagai akses khususnya fasilitas publik.”Ini adalah data terbaru, data akhir Agustus 2017 di mana hanya sembilan persen yang memakai dan tercatat ada 91% penyandang disabilitas lainnya belum menikmatinya," ungkapnya.

Menurut Khofifah, permasalahan keterbatasan alat bantu dengar merupakan bagian dari pekerjaan rumah kementerian sosial pada tahun yang akan datang. Dirinya meminta berbagai pihak bisa memberi masukan tentang program kementerian khususnya perihal pemenuhan alat bantu. Sementara itu, Ketua DPD Pospera Sulawesi Selatan, Dedy Abrar Hamsir mengatakan, para penyandang disabilitas yang menerima bantuan alat dengar dari kementerian sosial berasal dari 18 kabupaten dan kota yang ada di Sulawesi Selatan.”Hampir enam bulan lamanya kita kerjakan ini, dan Alhamdulillah ini hasilnya. Kita bisa mengumpulkan para penyandang disabilitas khususnya penyandang tuna rungu di 18 kabupaten/kota di Sulsel,”terangnya. (ant/bani)

 

BERITA TERKAIT

Jaga Kelestarian Lingkungan - Lippo Cikarang Mengajar Edukasi Bijak Gunakan Plastik

Peduli dunia pendidikan dan juga tanggung jawab sosial perusahaan, perusahaan properti Lippo Cikarang kembali menggelar program Lippo Cikarang Mengajar untuk…

Resmikan RSUI Wings Garden - Memanfaatkan Alam Terbuka Dukung Gaya Hidup Sehat

Terbatasnya ruang terbuka hijau memberikan dampak terhadap kesehatan masyarakat karena susah mendapatkan udara bersih. Berangkat dari hal tersebut, Yayasan WINGS…

Berdayakan Peran Perempuan - Generali Berikan Edukasi Finansial dan Kelas Parenting

Dalam rangka memperingati hari perempuan, PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) melalui gerakan The Human Safey Net terus berkomitmen…

BERITA LAINNYA DI CSR

Jaga Kelestarian Lingkungan - Lippo Cikarang Mengajar Edukasi Bijak Gunakan Plastik

Peduli dunia pendidikan dan juga tanggung jawab sosial perusahaan, perusahaan properti Lippo Cikarang kembali menggelar program Lippo Cikarang Mengajar untuk…

Resmikan RSUI Wings Garden - Memanfaatkan Alam Terbuka Dukung Gaya Hidup Sehat

Terbatasnya ruang terbuka hijau memberikan dampak terhadap kesehatan masyarakat karena susah mendapatkan udara bersih. Berangkat dari hal tersebut, Yayasan WINGS…

Berdayakan Peran Perempuan - Generali Berikan Edukasi Finansial dan Kelas Parenting

Dalam rangka memperingati hari perempuan, PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) melalui gerakan The Human Safey Net terus berkomitmen…