Tingkatkan Pelayanan, PLN Area Sukabumi Pasang SPLU

Tingkatkan Pelayanan, PLN Area Sukabumi Pasang SPLU

NERACA

Sukabumi – Sebagai bentuk peningkatan pelayanan, PLN Area Sukabumi memasang satu unit Stasiun Penyedia Listrik Umum (SPLU), di Kota Sukabumi.

“Sebetulnya, launching SPLU ini berlangsung Minggu (10/9) lalu. Dan ini merupakan pemasangan pertama di wilayah Sukabumi. PLN berencana masih akan menambah SPLU di beberapa titik,” terang Humas PLN Area Sukabumi Wiwin D kepada Neraca, Kamis (14/9).

Ia menerangkan keberadaan SPLU ini, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan aliran listrik.“Umumnya fungsinya sebagai pusat pengecasan atau charging station,” kata Wiwin.

Selain itu, tambah dia, SPLU ini, menghindari oknum-oknum tertentu melakukan pencurian listrik yang bisa merugikan masyarakat maupun pelaku. SPLU ini, tambah dia, masih mengadopsi sistem prabayar. Artinya, bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan SPLU ini, wajib mengisi pulsa pada mesin SPLU.

“Fasilitas ini sengaja kami berikan kepada masyarakat. Dan bisa pula digunakan untuk keperluan acara-acara tertentu,” ujarnya.

Sementara ini, tambah dia, ada sembilan SPLU yang dipasang.“Kami masih lihat perkembangannya. Kemungkinan besar akan terus bertambah,” katanya.

Tren kendaraan ramah lingkungan dengan energi listrik sudah mulai direalisasikan di sejumlah negara. Begitupun di Indonesia, pemerintah akan mendorong penggunaan sepeda motor atau mobil listrik.

PT PLN (Persero) mengaku telah memprediksi tantangan ini dan mendukung perkembangan teknologi hijau tersebut dengan menyediakan infrastruktur yang diperlukan, salah satunya berupa Stasiun Penyedia Listrik Umum (SPLU).

SPLU sendiri terbagi menjadi dua tipe, yaitu tipe hook yang dapat ditemui di tiang-tiang milik PLN dan tipe standing yang menjadi suatu bangunan tersendiri. SPLU tipe hook terdiri dari 2 kWh Meter dan setiap meter memiliki daya 5.500 VA. Sedangkan SPLU tipe standing terdiri dari 4 kWh Meter. Ron

 

BERITA TERKAIT

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

NERACA Jakarta – Tidak sedikit masyarakat kita yang masih kebingungan mendapatkan modal usaha. Mereka pernah mendengar ada pinjol, KUR, berbagai…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

NERACA Jakarta – Tidak sedikit masyarakat kita yang masih kebingungan mendapatkan modal usaha. Mereka pernah mendengar ada pinjol, KUR, berbagai…