Shopee Gelar CSR Bantu Pengusaha Lokal Yogyakarta

Shopee Gelar CSR Bantu Pengusaha Lokal Yogyakarta

NERACA

Jakarta - Shopee Indonesia donasikan Rp50 juta melalui program CSR Shopee Untuk Negeri, untuk mendukung pengusaha lokal di Yogyakarta, terutama bagi pengrajin bambu yang tergabung dalam Komunitas Pringgadani yang dikelola oleh Organisasi Rujak Center for Urban Studies.

CEO Shopee, Chris Feng mengatakan, program CSR Shopee Untuk Negeri ini merupakan bagian dari komitmen investasi Rp 100 miliar yang merangkum misi Shopee untuk berbagi dengan masyarakat Indonesia. Fokus misi kami adalah untuk tak hanya menghadirkan pengalaman belanja online yang nyaman, tetapi juga menginspirasi pengguna untuk memiliki kehidupan yang lebih baik.

“Melalui kolaborasi bersama pengusaha lokal, kami berharap dapat membantu mengatasi tantangan utama bagi pengusaha, seperti teknologi dan sistem operasional; pengetahuan dan kemampuan; serta finansial; untuk dapat membantu pengembangan bisnis mereka,” kata dia dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis (31/8).

Komunitas Pringgadani berlokasi di Desa Muntuk, Yogyakarta, yang dikenal sebagai desa pengrajin anyaman bambu. Para pengrajin menjadikan anyaman bambu sebagai pelengkap mata pencaharian kehidupan sehari-hari. Meskipun sebelumnya telah sukses memasarkan produk mereka dari mulut ke mulut, para pengrajin masih memiliki keterbatasan pengetahuan dan kemampuan praktis untuk membangun bisnis online dan menjangkau target pasar yang lebih luas.

Oleh karenanya, Shopee memberikan bantuan finansial senilai Rp 50 Juta sebagai modal bisnis, untuk membantu pengembangan kualitas produk mereka. Tak hanya itu, Shopee juga mengedukasi para pengrajin untuk memasarkan produk mereka, melalui teknik fotografi praktis dan copywriting, serta mempromosikannya di ranah digital.

“Kami senang dapat bekerjasama dengan Shopee dalam mendukung pengrajin Komunitas Pringgadani. Kolaborasi ini sejalan dengan visi kami untuk secara konsisten berkolaborasi dengan komunitas lokal guna membantu mereka untuk memilki kehidupan yang lebih baik. Kami berharap program ini dapat memberikan dukungan nyata bagi mereka untuk memahami bisnis online dan menjadi pengusaha yang mandiri. Kedepannya, kami berharap lebih banyak perusahaan mengikuti langkah Shopee dalam mendukung perkembangan komunitas lokal dan menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia dimanapun mereka berada,” tambah co-Founder dan Direktur Eksekutif Rujak Center for Urban Studies , Elisa Sutanudjaja.

Komitmen investasi Rp 100 Miliar Shopee telah dicanangkan sejak tahun 2016, guna mendukung perkembangan pengusaha lokal di Indonesia. Melalui komitmen ini, Shopee juga menyelenggarakan program Kampus Shopee, yang saat ini sedang berlangsung di 13 kota dan telah diikuti oleh lebih dari 900 peserta hingga saat ini; serta program Shopee Campus Competition, yang pada tahun ini diikuti oleh 1.000 peserta dari 84 universitas di seluruh Indonesia. Mohar

 

BERITA TERKAIT

PDIP Dinilai Belum 100% Dukung Gugatan Sengketa Pilpres

  NERACA Jakarta-Proses sidang gugatan sengketa pemilu presiden (pilpres) 2024 yang diajukan kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Mahkamah Konstitusi (MK),…

Komisi VI: Persiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024 Lebih Baik

  NERACA Jakarta-Komisi VI DPR RI kompak mengapresiasi kerja keras Pertamina dalam menyiapkan pasokan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM)…

Tingkatkan Kualitas Produk, SesKemenKopUKM Dorong Koperasi Masuk PMO Kopi Nusantara

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendorong koperasi-koperasi produsen kopi masuk ke dalam program…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

PDIP Dinilai Belum 100% Dukung Gugatan Sengketa Pilpres

  NERACA Jakarta-Proses sidang gugatan sengketa pemilu presiden (pilpres) 2024 yang diajukan kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Mahkamah Konstitusi (MK),…

Komisi VI: Persiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024 Lebih Baik

  NERACA Jakarta-Komisi VI DPR RI kompak mengapresiasi kerja keras Pertamina dalam menyiapkan pasokan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM)…

Tingkatkan Kualitas Produk, SesKemenKopUKM Dorong Koperasi Masuk PMO Kopi Nusantara

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendorong koperasi-koperasi produsen kopi masuk ke dalam program…