Perluas Penetrasi Pasar - Lagi, MNC Sekuritas Buka Galeri di Gorontalo

NERACA

Jakarta – Membidik investor potensial di Gorontalo, PT MNC Sekuritas meresmikan galeri invesasi Bursa Efek Indonesia (BEI) di Universitas Ichsan (Unisan) Gorontalo pada Rabu (30/8), kemarin. Selama Agustus, MNC Sekuritas telah melakukan peresmian beberapa point of sales, yaitu galeri investasi BEI di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Indonesia Jakarta, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga, Institut Manajemen Koperasi Indonesia (IKOPIN) Sumedang, dan cabang Aceh.

Dengan peresmian galeri investasi BEI UNISAN Gorontalo, MNC Sekuritas telah memiliki 94 point of sales yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, termasuk di antaranya 56 poin Galeri Investasi BEI-MNC Sekuritas. Head of Equity Retail & Online Trading MNC Sekuritas, Afen Tjhong dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin mengatakan, pihaknya akan terus militan dalam perluasan jaringan dan peningkatan layanan bagi nasabah yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.”Meski sebelum peresmian galeri investasi BEI UNISAN kami sudah memiliki 7 point of sales di Sulawesi, kami memutuskan untuk menambah satu lagi poin yaitu galeri BEI UNISAN Gorontalo karena kami masih melihat peluang dan ruang pengembangan nasabah di wilayah Sulawesi," jelasnya.

Asal tahu saja, dengan peresmian ini, MNC Sekuritas memiliki total 8 point of sales di wilayah Sulawesi, antara lain kantor cabang di Manado, Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia di Makassar, gaaleri investasi BEI di STIM Nitro Makassar, STIE Eben Haezar Manado, Universitas Kristen Indonesia Tomohon (UKIT), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado, Universitas Negeri Gorontalo (UNG), dan Universitas Ichsan (UNISAN) Gorontalo.

Selain didukung jaringan cabang yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, MNC Sekuritas telah menjawab kebutuhan masyarakat atas produk investasi saham yang mudah diterima dan dimengerti investor pemula, khususnya kalangan mahasiswa.”Sejalan dengan program Yuk Nabung Saham (YNS) yang terus disosialisasikan oleh Bursa Efek Indonesia supaya masyarakat bergerak dari saving society ke investing society, kami sedang gencar memasarkan produk MNC GEMESIN (Gerakan Menabung Saham Indonesia)," jelas Afen.

Hanya dengan disiplin menabung saham minimal Rp100.000 per bulan, mahasiswa dan mahasiswi belajar untuk memiliki gaya hidup berinvestasi sejak dini. Dengan terobosan yang menyasar ke berbagai kalangan, termasuk generasi muda, tidak heran jumlah nasabah MNC Sekuritas terus bertambah hingga hampir mencapai 25.000 nasabah per Juli 2017. Per Juli 2017, MNC Sekuritas berada pada peringkat 20 based on value dengan total nilai transaksi year-to-date Juli 2017 sebesar Rp39,7 triliun.

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…