Harga Saham Melesat - MKNT Bilang Karena Faktor Kinerja Keuangan

NERACA

Jakarta – Kembali menyakinkan investor pasar modal, PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk (MKNT) mengungkapkan, melesatnya harga saham perseroan hingga berujung suspensi oleh PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bukan merupakan goreng-goreng saham, akan tetapi faktor kinerja keuangan yang positif.

Direktur Utama PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk, Jefri Junaedi bilang, tren kenaikan harga saham cukup signifikan sejak awal Agustus tahun ini memfaktorkan kinerja positif perseroan.”Saham perseroan sempat terkena suspensi (penghentian sementara perdagangan saham) dari Bursa Efek Indonesia, kenaikan harga saham perseroan karena reaksi pasar terhadap kinerja perseroan yang positif," ujarnya di Jakarta, Selasa (22/8).

Berdasarkan data BEI, saham Mitra Komunikasi Nusantara Tbk pada 1 Agustus tahun ini terpantau berada di posisi Rp580 per saham, sementara itu pada sesi pertama perdagangan Selasa (22/8) berada di level Rp1.430 per saham. Menurut dia, kinerja perseroan yang positif membuat investor secara agresif melakukan akumulasi saham MKNT sehingga pihak BEI melakukan suspensi dalam rangka "cooling down".

Dia mengemukakan bahwa pada tahun ini perseroan menargetkan penjualan meningkat sebesar 2.241 persen menjadi Rp6,34 triliun dibandingkan pencapaian tahun sebelumnya yang sebesar Rp270,903 miliar. Per Juni 2017, penjualan perseroan tercatat sebesar Rp2,857 triliun. Sementara itu, lanjut dia, laba bersih perseroan pada tahun ini ditargetkan meningkat 2.329 persen menjadi Rp55,821 miliar dibandingkan tahun sebelumnya Rp2,295 miliar. Pada Juni 2017, laba bersih perseroan tercatat sebesar Rp23,143 miliar. "Ini memang karena penjualan dan omzet perseroan yang sudah naik tinggi, otomatis menarik di mata pelaku pasar, bisnis perseroan cukup menjanjikan," kata Jefri Junaedi.

Mitra Komunikasi Nusantara Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang perdagangan smartphone, gadget, dan pulsa isi ulang itu terus fokus memperluas bisnis dengan menanamkan investasi strategis di perusahaan e-commerce Kioson. Sementara Sekretaris Perusahaan MKNT, Ornella Bartin mengatakan bahwa akuisisi start up bernama Kioson juga tampaknya direspon sangat baik oleh pelaku pasar.

Meskipun nilai investasi yang dikucurkan Perseroan pada perusahaan e-commerce baru itu masih terbilang kecil, hanya sebesar 4,94%.”Walaupun masih kecil tetapi pasar sepertinya tahu ya, kalau kedepannya potensi di e-commerce itu sangat besar. Karena tren ke depan semuanya akan beralih ke sistem digital. Dan kita sudah memulai itu dari sekarang," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

Kemana Jasa Marga dan PUPR? - Stasiun Whoosh Karawang Belum Beroperasi

Stasiun Kereta Cepat Whoosh Karawang hingga kini masih belum bisa digunakan sebagai tempat pemberhentian meski sebenarnya sudah rampung. Penyebabnya karena…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

Hasil Keputusan MK Hambat Penguatan IHSG

NERACA Jakarta -Hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa yang dilayangkan pasangan calon (paslon) capres dan cawapres No.1 dan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Kemana Jasa Marga dan PUPR? - Stasiun Whoosh Karawang Belum Beroperasi

Stasiun Kereta Cepat Whoosh Karawang hingga kini masih belum bisa digunakan sebagai tempat pemberhentian meski sebenarnya sudah rampung. Penyebabnya karena…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

Hasil Keputusan MK Hambat Penguatan IHSG

NERACA Jakarta -Hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa yang dilayangkan pasangan calon (paslon) capres dan cawapres No.1 dan…