Perkuat Segmen Ritel - Lagi, CSAP Buka Mitra10 Ke-27 di Bekasi

NERACA

Jakarta – Perluas penetrasi pasar penjualan ritel, PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) belum lama ini  membuka outlet Mitra10 ke-27 di Harapan Indah, Bekasi, Jawa Barat.”Outlet Mitra10 Harapan Indah merupakan superstore yang menempati lahan seluas 15,000 m2, luas bangunan 8.500 m2, dengan selling space seluas 5.000 m2.  Ini merupakan outlet Mitra10 ke-27 atau outlet ke-tiga yang kami resmikan tahun ini dari target pembukaan 4 outlet baru di 2017,” kata Idrus Widjajakusuma, Corporate Secretary PT. Catur Sentosa Adiprana Tbk dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Disebutkan, khusus di Jabodetabek, outlet ini merupakan outlet ke-17. Pemilihan lokasi tersebut tidak lepas dari besarnya potensi segmen properti khususnya para pemilik rumah yang berencana untuk melakukan renovasi, ekspansi ataupun pembangunan rumah tinggal. Outlet Mitra10 Harapan Indah, kata Idrus telah menyerap tenaga kerja sebanyak lebih kurang 120 orang yang sebagian besar berasal dari daerah Bekasi dan sekitarnya. 

Menurutnya, perseroan optimis pembukaan gerai yang menelan biaya investasi sekitar Rp. 45 Miliar akan membantu target penjualan segmen ritel modern yang tahun 2017 minimal Rp. 2 juta/m2/bulan. Mitra10 menawarkan konsep “One Stop Shopping & Solution” dengan kondisi berbelanja yang nyaman.  Sehingga para pengunjung dapat secara leluasa memilih produk lebih dari 65,000 SKU yang ditawarkan berupa bahan bangunan mulai dari lantai hingga atap bangunan dan perkakas rumah, tentu dengan harga yang sangat kompetitif. 

Selain menawarkan suasana belanja yang nyaman, lanjut Idrus, keunggulan lain sebagai ritel modern adalah memberikan price integrity atau kepastian harga kepada konsumen yang didukung oleh layanan after sales termasuk pengiriman barang dalam radius 10 km tanpa tambahan biaya bagi para konsumen yang telah bergabung dalam keanggotaan pelanggan MItra10. Bahkan 80% barang yang ditawarkan Mitra10 merupakan produk dalam negeri. Maka dengan demikian Mitra10 juga membantu perekonomian nasional dengan memasarkan produk-produk lokal seperti keramik, cat dan bahan bangunan lain.

Dimasa mendatang lokasi toko, kata Idrus akan dikonsentrasikan di Jabotabek, Jawa tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi.”CSAP akan terus meningkatkan pertumbuhan dengan memperkuat kinerja segmen ritel modern Mitra10 seiring dengan tingginya akan kebutuhan akan bahan bangunan untuk renovasi / peremajaan rumah / tempat tinggal, dipercaya industri properti tempat hunian juga akan meningkat.  Selain kinerja CSAP yang berkesinambungan dari waktu ke waktu, meningkatkan efisiensi modal keseluruhan dan produktivitas, sehingga menciptakan nilai yang lebih baik bagi semua pemangku kepentingan.”jelasnya.

Asal tahu saja, tahun ini perseroan menargetkan membuka empat outlet baru. Dimana pada paruh pertama tahun ini, CSAP telah meresmikan Mitra10 di Pantai Indah Kapuk (Jakarta) dan Sidoarjo (Jawa Timur).  

BERITA TERKAIT

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…