Dorong Anggotanya Masuk Bursa - BEI Pertegas Kerjasama Dengan Kadin

NERACA

Jakarta –Mendorong perusahaan lokal untuk mencatatkan sahamnya di pasar modal atau listing tidak hanya peran PT Bursa Efek Indonesia (BEI) yang berjalan sendiri saja, tetapi perlu adanya keterlibatan pihak pemerintah seperti Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan juga Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) untuk mengajak anggotanya listing di BEI.

Maka atas pertimbangan tersebut, pihak BEI menggandeng Kadin untuk meningkatkan perusahaan yang terdaftar menjadi perusahaan publik. Saat ini baru ada sekitar 553 perusahaan yang terdaftar di bursa. “Anggota Kadin yang sudah terdaftar BEI baru sekitar 0,01%. Dengan jumlah yang masih sedikit, kerja sama ini untuk mendorong anggota Kadin untuk masuk bursa,”kata Direktur Utama BEI, Tito Sulistio di Jakarta, Senin (24/7).

Sementara Ketua Kadin, Rosan P Roeslani mengatakan, kerja sama ini akan lebih ditingkatkan lagi dalam rangka mendorong anggota Kadin untuk menjadi perusahaan go public. "Selain itu mendorong investor yang ada di Kadin untuk aktif menginvestasikan dananya di bursa," ujarnya.

Menurut Rosan saat ini investor yang aktif di bursa Indonesia baik saham maupun reksadana masih sangat kecil yaitu jumlahnya baru hanya 1 juta dari 250 juta penduduk Indonesia. Dengan itu kerja sama ini untuk meningkatkan investor yang aktif di bursa. Rosan pernah bilang, berkat tax amnesty, nantinya akan banyak anggota Kadin yang berniat untuk melakukan IPO. Rencana melantai di bursa direncanakan akan dilakukan pada tahun 2017 mendatang.

Menurutnya, tingginya minat IPO dari anggota Kadin ini tidak terlepas dari adanya berbagai kemudahan yang diberikan oleh Bursa Efek Indonesia. Kemudahan inilah yang dianggap oleh pengusaha harus segera dimanfaatkan sebelum berakhirnya program tax amnesty.”Tapi ini memang ada insentif dari bursa yang baik. Jadi untuk fund rising ini sangat baik," ungkapnya.

Ditempat yang sama Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Sandiaga Uno yang juga bagian dari anggota Kadin mendorong pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) masuk ke Bursa Efek Indonesia (BEI). Tujuannya agar UKM naik kelas menjadi perusahaan yang terus berkembang. Sandiaga menyambut baik kerja sama antara BEI dengan Kadin. Dia meminta supaya Kadin mendorong anggotanya khususnya UKM untuk menjadi perusahaan publik. "Karena salah satu keluhan utama UKM adalah akses kepada modal," ujar Sandi.

Dia bercerita, saat masih menjabat di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) membidangi UKM, dirinya mengajak para pengusaha untuk mendaftarkan perusahaannya di BEI menjadi perusahaan terbuka dan waktu itu ada enam perusahaan HIPMI yang masuk ke bursa.

Untuk itu, dia berharap kerja sama ini dapat mendorong perusahaan yang berada di Kadin banyak yang melakukan IPO. Apalagi, lanjut Sandi, dalam survei yang dilakukan lembaga di Australia, posisi UKM Indonesia lebih unggul dalam beberapa bidang. Pertama UKM unggul dalam inovasi. Kedua, UKM Indonesia sangat cepat beradaptasi dengan e-commerce. Ketiga, UKM Indonesia unggul di media sosial.

BERITA TERKAIT

IHSG Melemah di Tengah Penguatan Bursa Asia

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (17/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Danai Refinancing - Ricky Putra Globalindo Jual Tanah 53 Hektar

NERACA Jakarta – Perkuat struktur modal guna mendanai ekspansi bisnisnya, emiten produsen pakaian dalam PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY)…

Libur Ramadan dan Lebaran - Trafik Layanan Data XL Axiata Meningkat 16%

NERACA Jakarta – Sepanjang libur Ramadan dan hari raya Idulfitr 1445 H, PT XL Axiata Tbk (EXC) atau XL Axiata…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

IHSG Melemah di Tengah Penguatan Bursa Asia

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (17/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Danai Refinancing - Ricky Putra Globalindo Jual Tanah 53 Hektar

NERACA Jakarta – Perkuat struktur modal guna mendanai ekspansi bisnisnya, emiten produsen pakaian dalam PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY)…

Libur Ramadan dan Lebaran - Trafik Layanan Data XL Axiata Meningkat 16%

NERACA Jakarta – Sepanjang libur Ramadan dan hari raya Idulfitr 1445 H, PT XL Axiata Tbk (EXC) atau XL Axiata…