Gandeng Starup Lokal - Telkomsel Hadirkan Program PETANI

NERACA

Jakarta – Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR), Telkomseol merilis program baru bernama PETANI (Peduli Tani Anak Negeri), perusahaan telekomunikasi seluler itu akan masuk ke industri e-agrikultura. PETANI disebut Telkomsel sebagai sebuah program e-agrikultura yang bertujuan memberdayakan komunitas petani di Indonesia dari hulu ke hilir melalui pemanfaatan teknologi, khususnya seluler dan Internet of Things (IoT).

Dua perusahaan rintisan (startup) muda lokal, Habibi Garden dan Eragano dipercaya Telkomsel untuk mengembangkan program PETANI ini. Keduanya dahulu merupakan pemenang dan finalis program kompetisi startup The NextDev 2016. "Dalam agrikultur, jika mau ekspor itu harus ada standarnya. Agrikultura juga harus ada standarnya. Dengan masuk ke e-agrikultura maka kita berusaha dorong tetapkan standar juga ke petani. Memperkecil risiko untuk gagal panen," kata Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah di Jakarta, kemarin.

Solusi PETANI akan menggabungkan kekuatan jaringan Telkomsel yang stabil di berbagai lokasi pertanian atau perkebunan, dengan kemampuan Habibi Garden yang dapat memonitor kondisi tanaman secara real-time, dan Eragano dalam mengembangkan solusi dari hulu ke hilir untuk petani rumah tangga dengan menghadirkan ahli pertanian dan pendampingan dengan memanfaatkan platform digital.

Telkomsel akan melakukan tahap percobaan PETANI di Lampung Selatan untuk komoditas cabai dan Garut, Jawa Barat, untuk komoditas kentang dengan luas areal lahan yang digarap mencapai sembilan hektar melibatkan lebih dari dua kelompok petani dengan menerapkan sistem otomasi pada mekanisme pengairan, pemupukan, dan intensitas cahaya, serta penggunaan sensor pembaca kondisi tanah sebanyak 560 unit. Selain fokus pada PETANI, Telkomsel juga melanjutkan program CSR lainnya, seperti The NextDev, IndonesiaNEXT, #internetBAIK, dan Telkomsel Digital Campus.

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Indonesia Fibreboard Naik 3,9%

Di tahun 2023, PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk (IFII) membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp100,9 miliar atau tumbuh 3,9% dibanding tahun…

BEI Suspensi Saham Pelat Timah Nusantara

Lantaran terjadi peningkatan harga saham di luar kewajaran, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan perdagangan saham PT Pelat Timah Nusantara…

Bank Woori Bidik Right Issue Rp3,2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Bank Woori Saudara Indonesia Tbk (SDRA) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Indonesia Fibreboard Naik 3,9%

Di tahun 2023, PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk (IFII) membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp100,9 miliar atau tumbuh 3,9% dibanding tahun…

BEI Suspensi Saham Pelat Timah Nusantara

Lantaran terjadi peningkatan harga saham di luar kewajaran, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan perdagangan saham PT Pelat Timah Nusantara…

Bank Woori Bidik Right Issue Rp3,2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Bank Woori Saudara Indonesia Tbk (SDRA) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih…