Rilis Aplikasi Punyarumah - MNC Bank Bidik Penyaluran KPR Rp Triliun

NERACA

Jakarta  - PT Bank MNC lnternasional Tbk (BABP) menargetkan penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) Rp90 miliar, sehingga bisa tembus Rp1 triliun sampai akhir tahun ini. Penyaluran KPR MNC Bank sendiri tercatat terus mengalami peningkatan tiap tahun, dari awal yang hanya Rp57 miliar pada 2014.”Jadi, kalau kita lihat khusus KPR tahun 2014 selama satu tahun new booking loannya itu cuma Rp‎57 miliar, tahun 2015 tercatat Rp300 miliar dan tahun 2016 tumbuh Rp460 miliar. Jadi, artinya dari cuma sekedar Rp57 miliar pada 2014 dan 2016 itu sudah mencapai Rp460 miliar,”kata Presiden Direktur MNC Bank, Benny Purnomo di Jakarta, kemarin.

Menurutnya, target KPR tahun ini diyakini akan tercapai. Pasalnya, di kuartal pertama tahun ini KPR yang sudah disalurkan sebesar Rp 250 miliar. Perseroan juga menargetkan total keseluruhan penyaluran kredit Rp7,8 triliun. Jumlah ini meningkat 5%-6%. "Total kredit itu sekitar Rp7,8 triliun, konsumer itu Rp1 triliun, porsi sekitar 12%. Pertumbuhan kredit secara keseluruhan 5%-6%, totalnya Rp7,8 triliun," ungkap Benny.

Dijelaskannya, perseroan tahun ini banyak melakukan perbaikan kredit, artinya kredit bermasalah perseroan selesaikan diganti dengan yang baru. Dimana total kredit yang diperbaiki itu sekitar Rp100-Rp150 miliar. Perseroan belum lama ini meluncurkan aplikasi mobile Punyarumah dan kredit pemilikan rumah (KPR) muda. Peluncuran tersebut menyusul suksesnya launching berbagai produk berbasis digital oleh MNC Bank sejak awal tahun ini. Perseroan juga kembali me-relaunch program KPR Muda yang sebelumnya telah diperkenalkan kepada nasabah.

Consumer Lending Business Head MNC Bank, Budy Setiawan mengatakan, aplikasi Punyarumah merupakan aplikasi mobile untuk mempermudah nasabah dalam memiliki properti idaman dan pembiayaannya. Mulai dari pencarian properti hingga mendapatkan kredit kepemillkan properti serta pengelolaan pembayaran angsuran kreditnya.

Sementara, KPR Muda merupakan produk KPR yang khusus ditujukan untuk segmen muda dengan menawarkan jangka panjang kredit sampai 30 tahun dan suku bunga transparan serta terencana selama jangka waktu kredit.”KPR Muda sangat cocok untuk segmen muda yang mulai meniti karier dengan penghasilan meningkat," ujarnya.

MNC Bank sebelumnya juga telah meluncurkan dua aplikasi lainnya, yakni Punyakartu dan Punyacelengan yang dapat diunduh melalui appstore dan Google Play. Punyakartu merupakan aplikasi untuk kartu kredit dan Punyacelengan aplikasi tabungan dengan konsep gamification yang bertujuan memberikan pemahan keuangan kepada anak sejak dini.

Perseroan menyakini, aplikasi Punyarumah dengan menggandeng kerjasama rumahku.com  bakal disambut positif mereka generasi muda, khususnya yang membutuhkan rumah. Dimana melalui aplikasi ini dilengkapi fitur kalkulator untuk simulasi kredit kepemilikan property yang dibuat dengan sistem dynamic calculator sehingga nasabah dapat dengan mudah menentukan uang muka dan jangka waktu kredit yang sesuai.

BERITA TERKAIT

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Optimis Pertumbuhan Bisnis - SCNP Pacu Penjualan Alkes dan Perluas Kemitraan OEM

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnis lebih agresif lagi di tahun ini, PT Selaras Citra Nusantara Perkasa Tbk. (SCNP) akan…

Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45%

NERACA Jakarta -Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Astra Graphia Tbk. (ASGR) memutuskan untuk membagikaan dividen sebesar Rp34 per…

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/4) sore ditutup naik mengikuti penguatan…