Kecelakaan di Tol Cipularang Bukti Keteledoran

Sungguh mengenaskan, peristiwa kecelakaan tabrakan beruntun di Tol Cipularang jalur Bandung-Jakarta maupun sebaliknya belum lama ini, menunjukkan keteledoran semua pihak termasuk pemerintah maupun pengelola jalan tol. Jelas, pihak pemerintah teledor tidak melakukan razia terhadap semua kontainer atau tronton (kendaraan berat) sebelum memasuki wilayah jalan bebas hambatan tersebut.

Pemerintah hendaknya jangan selalu menyalahkan pemilik kendaraan atau supir yang lalai saja, tetapi kenapa pemerintah pusat membiarkan kendaraan berat melintas di jalan tol Cipularang, padahal untuk standar kecepatan minimal 60 km tidak bisa terpenuhi, kecuali rem blong?

Kami meminta kepada pemerintah pusat untuk bertindak keras dalam disiplin berlalulintas di jalan tol. Tidak ada kompromi dengan siapapun jika kontur jalan tol berbahaya bagi kontainer atau tronton, harusnya tetap dilarang total masuk tol Cipularang. Bukankah masih ada alternatif bagi kontainer/tronton lewat jalur arteri Jakarta-Purwakarta-Bandung (jalan lama) yang relatif lebih aman buat kontainer/tronton?

Susilo Nurjaman, Bandung

BERITA TERKAIT

Semua Pihak Harus Legowo

Hasil sidang Mahkamah Konstitusi (MK) sudah final diumumkan kemarin, dimana Paslon 02 dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Pilpres 2024 secara sah…

Rute KRL ke Manggarai ?

Kami selaku pengguna jasa KRL CommuterLine meminta pimpinan PT KAI untuk menghapus rute perjalanan dari Kampung Bandan ke Manggarai dan…

Warga Cirebon Keluhkan Tarif PBB

Famili kami yang berada di kota Cirebon sekarang mengeluhkan kenaikan tarif pajak bumi Bangunan (PBB) lebih dari 100 persen. Hal…

BERITA LAINNYA DI

Semua Pihak Harus Legowo

Hasil sidang Mahkamah Konstitusi (MK) sudah final diumumkan kemarin, dimana Paslon 02 dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Pilpres 2024 secara sah…

Rute KRL ke Manggarai ?

Kami selaku pengguna jasa KRL CommuterLine meminta pimpinan PT KAI untuk menghapus rute perjalanan dari Kampung Bandan ke Manggarai dan…

Warga Cirebon Keluhkan Tarif PBB

Famili kami yang berada di kota Cirebon sekarang mengeluhkan kenaikan tarif pajak bumi Bangunan (PBB) lebih dari 100 persen. Hal…