Qatar Charity Terus Kembangkan RST - Menjangkau Layanan Kesehatan Kaum Dhuafa

Mahalnya biaya kesehatan tiap tahunnya, makin membuat masyarakat kelas bawah makin sulit untuk mengakses layanan kesehatan. Maka tidak heran bila layanan kesehatan saat ini menjadi barang mewah bagi mereka yang taraf kehidupannya jauh dari pada layak. Alhasil gap yang lebar tersebut, membuat masyarakat miskin kualitas hidupnya terus menurun dibandingkan mereka yang berada. Berangkat untuk memberikan akses layanan kesehatan yang sama dengan bagi masyarakat miskin, Dompet Dhuafa (DD) terus menggalakkan program kesehatan salah satunya mendirikan Rumah Sakit di beberapa wilayah.

Saat ini Dompet Dhuafa tengah mengembangkan Rumah Sakit dengan nama RST (Rumah Sehat Terpadu) Dompet Dhuafa yang berlokasi di Parung, Bogor, dan Rumah Sakit (RS) AKA Sribhawono di Lampung. Dompet Dhuafa terus untuk mengembangkan Rumah Sakit bekerjasama dengan Qatar Charity yang memiliki program utama salah satunya di bidang kesehatan.”Kerja sama Dompet Dhuafa dengan Qatar Charity sangat menguntungkan bagi kaum dhuafa yang dilayani oleh Rumah Sakit (RS) Rumah Sehat Terpadu DD, karena adanya peningkatan jumlah dan kualitas sarana prasarana Rumah Sakit serta menjadi awal kerjasama berkelanjutan yang saling memberikan manfaat dan keberkahan,”kata Direktur Utama Dompet Dhuafa, Imam Rulyawan di Jakarta, pekan lalu.

Melalui kerjasama DD dengan Qatar Charity yang merupakan bagian tanggung jawab sosial perusahaan, kata Imam Rulyawan, makin memacu peningkatan kualitas hidup masyarakat miskin jauh lebih baik karena akses layanan kesehatan bagi mereka terbuka lebar dengan terus berkembangnya Rumah Sehat Terpadu. Selain itu, adanya kerja sama ini diharapkan bisa meringankan bagi kaum dhuafa karena semakin maksimal pelayanan yang bisa diberikan oleh Dompet Dhuafa dari kapasitas awal 80 tempat tidur (TT) akan menjadi 160 tempat tidur (TT) serta dari 2 Kamar Operasi akan menjadi 6 Kamar operasi.

Country Director Qatar Charity, Karam Zeinhom menambahkan, adanya kerja sama Qatar Charity dengan Dompet Dhuafa diharapkan akan melayani keluarga membutuhkan dan anak-anak yatim, sebelumnya memiliki empat kandidat dari yayasan yang bersedia bekerjasama dengan Qatar Charity. “Namun setelah semua proposal tersebut datang kepada kami dan mempertimbangkan penjelasan mereka, kami memilih Dompet Dhuafa untuk menjadi rekan kami, dengan harapan Dompet Dhuafa memiliki penerima manfaat yang banyak serta memiliki kualitas baik dalam hal melakukan manajemen untuk keluarga yang membutuhkan, kaum dhuafa dan anak-anak yatim,” lanjut Karam.

Sebagai informasi, Qatar Charity selalu berusaha untuk memilih yayasan sosial yang profesional di Indonesia. Saat ini, terdapat 170 yayasan yang sudah kerjasama dengan Qatar Charity di Indonesia. Disebutkan Qatar Charity dalam kegiatan corporate social responsibilty (CSR) lebih memperhatikan difabel, orang miskin, masjid dan pendidikan. Selain itu, Qatar Charity juga telah banyak mengadakan program di Indonesia. Setidaknya, sampai saat ini sudah ada sekitar 6.000 program yang telah di jalankan, baik di bidang pendidikan, kesehatan, pembangunan masjid, dan bidang kemanusaiaan. Dengan program-program tersebut,  berharap dapat membantu pembangembangan yayasan di Indonesia.

BERITA TERKAIT

Peduli Lingkungan - SML Resmikan SVM, Penukar Sampah Botol Plastik

Wujudkan komitmen bisnis berkelanjutan dan ramah lingkungan, Sinar Mas Land (SML) melalui Living Lab Ventures (LLV) menggandeng Plasticpay, sebuah startup…

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

BERITA LAINNYA DI CSR

Peduli Lingkungan - SML Resmikan SVM, Penukar Sampah Botol Plastik

Wujudkan komitmen bisnis berkelanjutan dan ramah lingkungan, Sinar Mas Land (SML) melalui Living Lab Ventures (LLV) menggandeng Plasticpay, sebuah startup…

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…