Penjualan Tumbuh 3,53% - Garuda Metalindo Bagikan Dividen Rp 65 Miliar

NERACA

Jakarta – Tahun 2016, merupakan tahun terberat bagi pelaku usaha seiring dengan perlambatan ekonomi dalam negeri dan termasuk pasar penjualan untuk otomotif roda dua mengalami penurunan sebesar 11,5% dibandingkan tahun lalu, sedangkan pasar otomotif roda empat relatif sedikit meningkat sebesar 5% dibandingkan dengan tahun lalu.

Meskipun pertumbuhan ekonomi tidak sesuai harapan pelaku pasar, namun bisnis PT Garuda Metalindo Tbk (BOLT) sebagai produsen berbagai jenis fasteners (mur dan baut) serta komponen otomotif lainnya masih mencatatkan pertumbuhan penjualan di tahun 2016 sebesar Rp 30,3 milyar atau naik 3,53% dibandingkan dengan tahun lalu. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, Kamis (23/3).

Perseroan menjelaskan, pertumbuhan penjualan terutama disebabkan adanya peningkatan penjualan part-part baru di pasar ekspor, otomotif roda empat dan pasar komponen otomotif. Sejalan dengan pertumbuhan penjualan tersebut, laba bersih Perseroan juga mengalami peningkatan sebesar 11% dibandingkan dengan tahun lalu. Masih positfnya kinerja keuangan di tahun lalu, menjadi alasan bagi perseroan untuk membagikan dividen kepada pemegang saham.

Keputusan pembagian dividen sendiri telah disetujui pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST). Dimana BOLT bakal membagikan dividen tunai sebesar 60% dari laba bersih perseroan sebesar Rp 108, 4 miliar (sebesar Rp 65 miliar atau Rp 27,77 per saham).

Disamping itu, dalam RUPS juga telah disetujui untuk mengangkat Bapak Rodion Wikanto Njotowidjojo sebagai Komisaris Independen Perseroan yang baru menggantikan Komisaris Independen yang lama, Drs. H. Mustofa yang wafat pada tanggal 25 Desember 2016. Perseroan mengungkapkan, perkembangan industri otomotif, baik roda dua dan roda empat di Indonesia pada tahun 2017 sejalan dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Oleh karena itu, perseroan masih cukup yakin bahwa pencapaian kinerja perseroan di tahun 2017 akan lebih baik dari tahun lalu. Meskipun berfluktuasinya harga komoditas dan perekonomian dunia masih cukup berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan perseroan. Maka untuk mendukung pencapaian kinerja perseroan di tahun 2017, perseroan melakukan beberapa kegiatan peningkatan kinerja sebagai berikut, eningkatkan penjualan di pasar domestik dan perluasan pasar ekspor, mengembangkan produk-produk baru yang bernilai jual tinggi, pengembangan sumber daya manusia, pemanfaatan teknologi tepat guna dan melakukan efisiensi biaya produksi dan penjualan.

Sebagai informasi, PT Garuda Metalindo Tbk sebagai salah satu pemasok komponen untuk kebutuhan Denso, Showa, dan Honda terus agresif memperluas pasar ekspor. Saat ini negara tujuan ekspor, terbanyak adalah wilayah Eropa. Sebab, Garuda Metalindo memasok komponen untuk pabrikan Volkswagen dan BMW di Jerman.

Sementara negara tujuan ekspor lainnya ke Thailand, Malaysia, dan Filipina. Untuk memproduksi komponen, Garuda Metalindo mengimpor baja dari Jepang dan Thailand. Impor bahan baku dilakukan karena baja untuk otomotif butuh spesifikasi khusus. Dalam sebulan, Garuda Metalindo impor sebanyak 2.000 ton -2.500 ton baja. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Lewat Test Drive - Hyundai Motors Bantu Alat Gerak Bagi Disabilitas

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR), PT Hyundai Motors Indonesia berkolaborasi dengan Grab Indonesia dan…

Maybank Perkuat Perlindungan Keamanan dan Privasi Nasabah

Modus penipuan mengatasnamakan bank yang makin beragam membuat PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) terus memperkuat perlindungan keamanan dan…

PP Presisi Juara di Anugerah BUMN Awards

Di kuartal pertama 2024, PT PP Presisi Tbk (PPRE) berhasil meraih 2 penghargaan sekaligus dalam ajang Anugerah BUMN Awards ke-13…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Lewat Test Drive - Hyundai Motors Bantu Alat Gerak Bagi Disabilitas

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR), PT Hyundai Motors Indonesia berkolaborasi dengan Grab Indonesia dan…

Maybank Perkuat Perlindungan Keamanan dan Privasi Nasabah

Modus penipuan mengatasnamakan bank yang makin beragam membuat PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) terus memperkuat perlindungan keamanan dan…

PP Presisi Juara di Anugerah BUMN Awards

Di kuartal pertama 2024, PT PP Presisi Tbk (PPRE) berhasil meraih 2 penghargaan sekaligus dalam ajang Anugerah BUMN Awards ke-13…