Impack Bidik Penjualan Tumbuh 15%

Tahun ini, PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) optimistis meraup penjualan lebih baik tahun ini dengan membidik kenaikan penjualan sebesar 15%.”Untuk mengejar target, kami berharap kondisi ekonomi dan politik stabil. Kalau makro ekonomi dan politik stabil, tentu bisnis tumbuh," kata Direktur Pemasaran Impack Pratama Industri, Janto Salim di Jakarta, Selasa (21/3).

Emiten produsen plastik untuk kebutuhan konstruksi ini tengah menyasar segmen konstruksi pusat belanja. Impack Pratama Industri sedang mengerjakan konstruksi bahan plastik untuk lobi utama Pacific Place dengan nama aluminium composite panel (APC) dengan luas 30.000 meter persegi (m2). Perseroan memiliki pabrik di Bekasi, dengan kapasitas produksi APC 250.000 m per tahun.

Selain APC, pabrik yang memiliki tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) sebesar 30% tersebut juga memproduksi polikarbonat sebanyak 30.000 ton per tahun. Selain membidik pertumbuhan penjualan sebesar 15%, perseroan juga menargetkan laba bersih hingga Rp236 miliar. Guna mengejar target itu, perseroan membidik tiga sektor utama, yaitu pertanian, peternakan, dan infrastruktur dalam memasok distribusi bahan bangunan yang diproduksi perusahaan.

Direktur Pemasaran Janto Salim pernah bilang, pihaknya akan membantu pemerintah yang tengah mendorong pembangunan sektor infrastruktur selama masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini. Artinya, perusahaan akan fokus pada proyek pemerintah untuk sektor infrastruktur sendiri.“Kami lebih fokuskan kepada sebagian besar ke proyek-proyek pemerintah karena kami menilai daya beli pada sektor swasta masih rada melemah, sambil kami menunggu daya beli menguat kami akan fokus pada proyek yang pemerintah sedang galakkan,” ungkap Janto. (bani)

BERITA TERKAIT

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…

BERITA LAINNYA DI

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…