Pilih Strategic Partner, WTR Road Tunda IPO

Rencana Direktur Utama PT Waskita Karya Tbk, M. Choliq  yang akan membawa Waskita Toll Road untuk IPO di tahun ini, disanggah oleh Presiden Direktur Waskita Toll Road (WTR),  Herwidiakto. Menurutnya, tahun ini perseroan hanya fokus untuk menambah modal dengan melepas saham melalui strategic partner.”IPO tidak jadi dan tahun ini divestasi aja," tegasnya di Jakarta, kemarin.

Kata Herwidiakto, sebagai perusahaan kontraktor jalan tol dan juga anak usaha dari PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT), WTR membutuhkan waktu yang lama untuk mencatatkan kinerja keuangan yang positif. Sebab proyek-proyek jalan tol membutuhkan waktu yang lama untuk berbuah keuntungan.

Untuk itu menurutnya, saat ini WTR belum cocok untuk masuk ke pasar modal. Sebab dia mengakui bahwa kinerja keuangan WTR belum positif saat ini.”Kan posisinya 4 sampai 6 tahun masih bleeding, jadi enggak mungkin di-IPO-kan karena relatif kecil. Saat operasi kan masih minus semua," imbuhnya.
Kendati begitu, Herwidiakto menegaskan, rasio keuntungan dari proyek-proyek jalan tol yang digarap WTR cukup menjanjikan. Dimana break even point (BEP) atau balik modal rata-rata 14-16%, tapi kan istilahnya di sisi financing sudah positif. Sekadar informasi, PT Waskita Toll Road (WTR) mendapatkan penambahan modal dari skema pembiayaan anyar yakni Pembiayaan Investasi Non Anggaran Pemerinta (PINA). Total modal yang didapat sebesar Rp 3,5 triliun dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) dan PT Taspen.

Asal tahu saja, rencana PT Waskita Toll Road go public atau menawarkan saham perdana (IPO) dimaksudkan untuk mendanai pembangunan tol sepanjang 1000 km dan pelaksanaan IPO sendiri akan dilakukan pada tahun 2017. (bani)

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…