KABUPATEN LEBAK - Bupati: Pendidikan Tentukan Kemajuan Daerah

KABUPATEN LEBAK

Bupati: Pendidikan Tentukan Kemajuan Daerah

NERACA

Lebak - Bupati Lebak Iti Octavia mengatakan pendidikan yang berkembang saat ini menentukan kemajuan daerah sehingga mendorong peningkatan kesejahteraan.

"Kami berharap semua warga Lebak menerima pendidikan, baik formal maupun non formal," kata Iti Octavia saat melantik anggota Dewan Pendidikan Kabupaten Lebak di Rangkasbitung, Banten, Jumat (17/2).

Pemerintah daerah sangat memperhatikan pendidikan karena bisa mendongkrak indeks pembangunan manusia (IPM) juga sumber daya manusia (SDM). Apabila, pendidikan masyarakat baik tentu tingkat kehidupan masyarakat juga membaik.

Selain itu juga negara maupun daerah akan mengalami kemajuan diberbagai sektor jika masyarakatnya memiliki pendidikan. Karena itu, pemerintah daerah mendorong masyarakat agar memiliki pendidikan sehingga dapat mengatasi kemiskinan dan pengangguran.

Selama ini, pemerintah pusat dan daerah mengalokasikan dana cukup besar untuk pendidikan diantaranya penyaluran dana bantuan operasional sekolah (BOS), pembangunan sarana pendidikan, bantuan beasiswa bagi anak kurang mampu dan bantuan ketrampilan.

Begitu juga pemerintah daerah menerbitkan peraturan daerah (perda) nomor 02 tahun 2012 tentang pendidikan wajib belajar 12 tahun."Semua itu untuk mendorong masyarakat agar memiliki pendidikan yang baik," ujar dia.

Bupati minta anggota Dewan Pendidikan yang dikukuhkan tersebut benar-benar bekerja secara maksimal optimal guna meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Lebak. Mereka para anggota dewan itu antara lain Adin Wahyudin, Nunung Nustara Syam, Iman Sampurna, dan Dhila Fadhilla."Kami berharap anggota Dewan Pendidikan bisa sinergis dengan pemerintah untuk membangun pendidikan ke arah yang lebih baik," kata dia.

Sementara itu, Iman Sampurna, seorang anggota Dewan Pendidikan Kabupaten Lebak mengatakan pihaknya akan bekerja keras untuk meningkatkan pendidikan yang berkualitas."Kami optimistis pendididikan di Lebak akan mengalami kemajuan karena intervensi pemerintah daerah cukup luar biasa," kata dia. Ant

 

BERITA TERKAIT

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

Pemkot Tangerang Ajak Perusahaan Multinasional Tanam Modal Investasi

NERACA Tangerang - Pemerinta Kota Tangerang, Banten mengajak perusahaan multinasional untuk menanamkan modal bisnisnya karena Kota Tangerang memiliki tren positif pengembangan investasi.…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

Pemkot Tangerang Ajak Perusahaan Multinasional Tanam Modal Investasi

NERACA Tangerang - Pemerinta Kota Tangerang, Banten mengajak perusahaan multinasional untuk menanamkan modal bisnisnya karena Kota Tangerang memiliki tren positif pengembangan investasi.…