Dana Merapi Rp489 Miliar Sudah Cair

NERACA

Yogyakarta-Dana rekonstruksi dan rehabilitas untuk pembangunan infrastruktur bencana erupsi Merapi sebesar Rp489 miliar sudah cair dan bisa digunakan untuk membangun hunian tetap. "Dana yang disediakan pemerintah itu sekitar Rp1,35 triliun dan sebesar Rp489 miliar sudah cair," kata Sekda Provinsi DIY Drs.H.Ichsanuri dalam sambutan di acara press gathering MPR,9/12.

 

Lebih jauh  kata Ichsanuri, dari pencairan sebesar Rp489 miliar itu untuk DIY hanya mendapat Rp300 miliar dan sisanya Rp189 miliar untuk Pemprov Jawa Tengah. "sekitar Rp300 miliar untuk DIY dan sisanya Jateng,"tambahnya.

 

Untuk melaksanakan rehab dan rekon, lanjutnya, DIY mengusulkan anggaran sebesar Rp538 miliar. Dalam rehab dan rekon ini, Ichsanuri mengakui sudah menerima dana Rp17 miliiar dari masyarakat. Dana dari masyarakat itu menurutnya akan digunakan untuk membangun infrastruktur pedesaan yang rusak akibat lahar dingin.

 

Ichsanuri, menambahkan pemerintah daerah akan membangun rumah sebanyak 548. Pembangunan rumah itu belum termasuk dari 386 kepala keluarga yang tidak bisa kembali ke daerah asalnya karena wilayahnya sudah masuk daerah Rawan Bencana III.

 

Dalam kesempatan itu, Forum Wartawan Parlemen memberikan sumbangan kepada korban dampak erupsi Merapi sebesar Rp51.750.000. “Mewakili masyarakat Sleman dan Jogjakarta kami mengucapkan terima kasih,” ujar Ichanuri. 

 

Sementara itu, Koordinator wartawan parlemen, Gusti Lesek mengatakan sumbangan ini dikumpulkan wartawan dari berbagai kalangan yang peduli dengan korban erupsi Merapi. “Saat itu kita menunggu momen yang tepat untuk menyerahkan bantuan ini kepada masyarakat Yogya,” katanya.**cahyo

 

 

BERITA TERKAIT

Jadilah Individu Beretika di Dunia Nyata Maupun Digital

Jadilah Individu Beretika di Dunia Nyata Maupun Digital NERACA Banyuwangi - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital, Kementerian Komunikasi…

Bijak Bermedia Sosial, Bebas Berekspresi Secara Bertanggung Jawab

Bijak Bermedia Sosial, Bebas Berekspresi Secara Bertanggung Jawab  NERACA Probolinggo - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital, Kementerian Komunikasi…

Perhatikan Batasan dalam Berkonten di Media Sosial

  NERACA Jember - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo RI) berkomitmen meningkatkan literasi digital masyarakat menuju Indonesia #MakinCakapDigital2024. Dalam rangka…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Makro

Jadilah Individu Beretika di Dunia Nyata Maupun Digital

Jadilah Individu Beretika di Dunia Nyata Maupun Digital NERACA Banyuwangi - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital, Kementerian Komunikasi…

Bijak Bermedia Sosial, Bebas Berekspresi Secara Bertanggung Jawab

Bijak Bermedia Sosial, Bebas Berekspresi Secara Bertanggung Jawab  NERACA Probolinggo - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Makin Cakap Digital, Kementerian Komunikasi…

Perhatikan Batasan dalam Berkonten di Media Sosial

  NERACA Jember - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo RI) berkomitmen meningkatkan literasi digital masyarakat menuju Indonesia #MakinCakapDigital2024. Dalam rangka…