Kembangkan SDM, BI Gandeng Lembaga Keuangan Global

 

 

NERACA

 

Jakarta - Bank Indonesia (BI) menggandeng bank sentral lain dan lembaga keuangan global, di antaranya, "Bank of England", dan "Federal Reserve of New York" untuk mengembangkan lembaga pembelajaran dan riset "BI Institute". "Kami akan melakukan kerja sama dengan bank-bank sentral terkemuka, seperti Bank of England dan Federal Reserve of New York, di antarnya untuk memberikan pemahaman mengenai ekonomi global," kata Kepala Departemen BI Institute Sugeng, seperti dikutip laman Antara, kemarin.

Pendirian "BI Institute", kata Sugeng, untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia terutama di bidang ekonomi. Suatu negara, lanjutnya, harus memiliki SDM yang mumpuni, karena tantangan dari dinamika ekonomi global ke depan akan semakin berat. Maka dari itu, kata dia, untuk memberikan pemahaman yang komprehensif, BI Institute akan bermitra dengan beberapa lembaga domestik dan internasional seperti Dana Moneter Internasional, Bank Pembangunan Asia, Bundesbank, APRA, Lembaga Pertahanan Nasional, Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung dan Universitas Gajah Mada.

Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, selain kepada internal BI, "BI Institute" juga akan memberikan kesempatan kepada pihak eksternal BI untuk mendapatkan pembelajaran ekonomi. Kegiatan utama BI Institue akan mencakup pembelajaran, penelitian, kemitraan dan eksposur publik. Dengan begitu, "BI Institute" juga akan aktif menggelar seminar dan bengkel kerja mengenai kondisi ekonomi terkini.

"Selain memberikan pendidikan kepada internal, juga mengundang tamu, biasanya dari kementerian lembaga atau dari pemda atau perguruan tinggi untuk bergabung sehingga semua paham BI sebagai bank sentral," tutunya. Dalam peresmian tersebut, turut hadir Wakil Presiden ke-11 Boediono dan Menteri Pendayagunaan Apartur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur. 

Agus meyakini dengan diduduki orang-orang yang berkompeten di bidangnya, BI Institute akan memiliki reputasi internasional yang dapat mengembangkan SDM secara lebih unggul. "Kami sangat yakin, dengan sinergi pimikiran dan pandangan para tokoh terkemuka di BI Institute memiliki reputasi internasional dalam pengembangan sumber daya manusia yang unggul. Memberikan masukan strategis mengenai isu utama yang terkait dengan dinamika perekonomian domestik dan global, kebanksentralan, kepemimpinan dan isu strategis lainnya," jelas dia.

 

BERITA TERKAIT

HUT Ke 61, TASPEN Gelar Empat Kegiatan Sosial

HUT Ke 61, TASPEN Gelar Empat Kegiatan Sosial NERACA  Jakarta – PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) (TASPEN)…

Sektor Keuangan Siap Memitigasi Dampak Konflik Timur Tengah

    NERACA Jakarta – Rapat Dewan Komisioner Mingguan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 17 April 2024 menilai stabilitas sektor…

Rupiah Melemah, OJK Diminta Perhatikan Internal Bank

      NERACA Jakarta – Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Abdul Manap Pulungan memandang bahwa…

BERITA LAINNYA DI Jasa Keuangan

HUT Ke 61, TASPEN Gelar Empat Kegiatan Sosial

HUT Ke 61, TASPEN Gelar Empat Kegiatan Sosial NERACA  Jakarta – PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) (TASPEN)…

Sektor Keuangan Siap Memitigasi Dampak Konflik Timur Tengah

    NERACA Jakarta – Rapat Dewan Komisioner Mingguan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 17 April 2024 menilai stabilitas sektor…

Rupiah Melemah, OJK Diminta Perhatikan Internal Bank

      NERACA Jakarta – Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Abdul Manap Pulungan memandang bahwa…