Wujudkan Hari Bahagia dengan Wedding Organizer

Neraca. Setiap wanita menginginkan sebuah pernikahan yang sempurna. Mulai persiapan, akad nikah hingga resepsi pernikahan. Untuk mewujudkan semuanya, rasanya akan sulit jika dilakukan sendirian. Oleh karena itu, jasa wedding organizer (WO) bisa membantu mewujudkan keinginan calon pengantin.

Dan terkadang apa yang diinginkan calon pengantin tidak terealisasi dengan benar oleh WO. Agar hal tersebut tidak terjadi, maka harus pintar-pintar memilih wedding organizer. Untuk memilih wedding organizer yang sesuai dengan keinginan, Anda patut memperhatikan beberapa langkah; Pertama, referensi. Cara paling mudah mencari wedding organizer adalah melalui testimonial orang-orang yang Anda percaya. Anda bisa bertanya kepada teman, saudara atau bahkan rekan kerja. Cara lain memilih wedding organizer adalah dengan mencarinya melalui internet. Lihatlah company profile, dokumentasi acara dan paket-paket yang ditawarkan.

Kedua, kemampuan mengolah konsep. Ini sangat penting bagi wedding organizer untuk mengolah sebuah konsep pernikahan, agar Anda bisa membayangkan bagaimana indahnya hari besar Anda tersebut. Berikanlah konsep dasar yang Anda miliki dan biarkan mereka mengembangkannya. Anda bisa menilai kemampuan wedding organizer tersebut dengan membayangkan jika konsep tersebut direalisasikan.

Ketiga, fleksibel dengan budget. Hal ini berkaitan erat dengan kreativitas sebuah wedding organizer dalam meramu sebuah konsep. Wedding organizer yang baik akan mampu memaksimalkan budget kliennya untuk menghasilkan event pernikahan yang berkesan. Maka selama budget Anda masuk akal, jangan ragu untuk mengajukannya pada pihak wedding organizer, dan minta mereka mengajukan proposal berdasarkan budget tersebut.

Keempat, crew yang peduli dan komunikatif. Jangan lupa, untuk memperhatikan yang satu ini, karena pada dasaranya jalinan kerjasam dengan siapapun melibatkan komunikasi antar manusia. Cobalah untuk mengenal crew wedding organizer pernikahan Anda dengan meminta waktu bertemu atau sekedar bertanya melalui telepon. Dari situ Anda bisa tahu apakah layanan dan gaya komunikasi mereka cukup profesional.

Event organizer merupakan usaha penyelenggaraan kegiatan. Prinsipnya usaha ini mengelola sumber daya manusia untuk membuat sebuah acara. EO sanggup menangani acara mulai dari ulang tahun, wedding party, seminar, outbound training, promo perusahaan, launching produk, hingga penyelenggaraan acara olah raga dan konser musik internasional. Tapi biasanya masing-masing EO memiliki spesifikasi kegiatan yang ditangani.

Ada EO yang spesialis menggelar acara pesta perkawinan, kegiatan lapangan, launching produk, edutainment, konser musik mancanegara, dan lainnya. Begitu pula dengan EO yang jago menggelar pertandingan sepak bola belum tentu sukses menangani acara pesta perkawinan. Bahkan pengusaha yang terjun di bidang EO musik saja memiliki spesialisasi yang berbeda.

Menurut motivator bisnis Andrias Harefa, spesifikasi ini perlu karena berbisnis EO harus fokus. Seorang pengusaha EO harus benar-benar mengetahui seluk-beluk bidang yang digeluti. Jangan sampai berbisnis EO hanya sekedar untuk coba-coba tanpa disertai pengetahuan dan kemampuan. Modal gede saja belum bisa menjadi jaminan keberhasilan. Maka sebelum memutuskan untuk terjun ke bisnis penyelenggara kegiatan ini, sebaiknya pikirkan dulu bidang apa yang akan Anda kerjakan. Karena usaha ini membutuhkan keseriusan bahkan kecintaan sepenuh hati terhadap profesi EO.

BERITA TERKAIT

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…

BERITA LAINNYA DI Peluang Usaha

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…