PROVINSI SUMATERA SELATAN - Gubernur : Pergantian Menteri Tidak Ganggu Pembangunan Daerah

PROVINSI SUMATERA SELATAN 

Gubernur : Pergantian Menteri Tidak Ganggu Pembangunan Daerah

NERACA

Palembang - Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin mengatakan, pihaknya yakin pergantian menteri tidak akan mengganggu pembangunan yang sedang dikerjakan di daerah itu.”Pergantian seperti menteri perhubungan tidak akan mengganggu pembangunan jalur kereta api ringan,” kata gubernur di Palembang, Kamis (28/7).

Menurut dia, hal ini karena jalur kereta api ringan tersebut merupakan program pemerintah dan bukan perorangan.”Apalagi jalur kereta api ringan tersebut untuk mendukung kelancaran Asian Games 2018 sehingga harus disukseskan bersama,” ujar dia.

Bahkan, lanjut dia, pembangunan bisa saja semakin dimaksimalkan karena Sumsel akan menjadi tuan rumah pesta olahraga internasional bersama DKI Jakarta. Dia mengatakan, ini berarti infrastruktur pendukung Asian Games harus tersedia termasuk jalur kereta api ringan.”Jadi pergantian menteri tidak akan mengganggu program yang telah dan akan dilaksanakan di daerah,” ungkap gubernur.

Begitu juga pergantian menteri Energi Sumber Daya Mineral tidak akan mengganggu program pembangunan kawasan ekonomi khusus Tanjung Api - Api, Kabupaten Banyuasin, Sumsel.

Menurut dia, karena kawasan ekonomi khusus sudah ada aturan dari pemerintah sehingga program tersebut harus jalan bahkan bisa dipercepat.

Sebagaimana Presiden Joko Widodo pada Rabu (27/7) melaksanakan pergantian menteri termasuk Menteri Perhubungan Ignasius Jonan yang diganti Budi Karya Sumadi dan menteri ESDM Sudirman Said digantikan Arcandra Tahar.

Tercatat sembilan menteri baru dan empat menteri lainnya berganti posisi. Kesembilan menteri baru itu adalah Wiranto, Sri Mulyani, Eko Putro Sanjoyo, Budi Karya Sumadi, Muhadjir Effendy, Enggartiasto Lukita, Airlangga Hartarto, Archandra Tahar, dan Asman Abnur. Sementara empat menteri berganti posisi adalah Luhut Binsar Pandjaitan, Sofyan Djalil, Thomas Lembong, dan Bambang Brodjonegoro. Ant

 

BERITA TERKAIT

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…