Kolaborasi Toyota-Daihatsu Siap Luncurkan Produk Baru 2012

NERACA - Setelah sukses melakukan kolaborasi selama tujuh tahun, kini Astra Daihatsu Motor (ADM) bersama Toyota Astra Motor (TAM), kembali melakukan sinergi untuk meluncurkan generasi terbaru Avanza dan Xenia. Diharapkan pada tahun 2012 ini sinergi tersebut tetap terus terjaga dan bisa berjalan jauh lebih baik lagi.

Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sudirman MR menjelaskan, bahwa kolaborasi yang dilakukan kedua perusahaan untuk meluncurkan produk terbarunya menjelang tahun 2012, dilakukan dengan sangat serius. Ini dibuktikan dengan investasi kedua perusahaan dengan membenamkan dana masing-masing Rp 900 miliar untuk membuat All New Avanza-Xenia di pabrik ADM. “Nilai investasi kolaborasi produk ini mencapai Rp900 miliar. Nilai itu dialokasikan untuk pembuatan tool serta persiapaan peralatan produksi,” jelas Sudirman.

Produksi Avanza dan Xenia dalam satu bulan mencapai 26 ribu unit. Angka itu sudah mencakup total ekspor sebanyak 15 persen. Total produksi ADM pada 2011 menembus 360 ribu unit, dan 60 persennya merakit di Avanza-Xenia.

Sudirman menambahkan, Avanza dan Xenia memang sudah sepatutnya diperbaharui. Setelah hampir 7 tahun berada di pasar Indonesia, modelnya pun harus segera diubah, guna mengikuti trend mobil yang ada saat ini. “Kita ingin Avanza dan Xenia tidak terlihat lawas dan tampil lebih fresh,” ujarnya.

Presiden Daihatsu Motor Corporation (DMC) Koichi Ina berharap, All New Xenia mampu kembali menjadi primadona sekaligus pilihan utama masyarakat Indonesia dalam memilih mobil keluarga. “Adanya penambahan fitur, membuat All New Xenia semakin nyamanan dikendarai,” kata dia pada kesempatan yang sama.

Perubahan total terlihat jelas dari model terbaru Avanza maupun Xenia. Dari sisi eksterior maupun interior. Tampilannya sengaja dibuat lebih mewah, luas, dan elegan. Namun, MPV tujuh penumpang ini sudah mulai kebanjiran pesanan. “Sejak Jumat pekan lalu sampai kemarin, sudah ada pengajuan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) sebanyak 1.500 unit,” kata Direktur Marketing Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra, Selasa 8 November 2011.

All New Xenia rencananya akan dibanderol dengan harga Rp126,6 juta (untuk seri terendah). Menurut Amelia, ada kenaikan harga sebesar Rp4,6 juta, dari generasi Xenia sebelumnya, yang dibanderol Rp122 juta.

Ia menjelaskan kenaikan itu karena adanya perubahan desain interior dan eksterior yang lebih mewah dan elegan. Selain itu, ada penambahan fitur baru seperti power stering dan power windows. “Untuk seri termurah Xenia terdahulu, fitur ini tidak tersedia. tapi sekarang sudah dilengkapi fitur tersebut,” ujar Amelia.

Dirinya menambahkan bahwa All New Xenia hadir dengan tiga pilihan warna baru, yakni putih, biru, dan gray hijau. ”Sudah bisa di DP dengan harga 2,5 juta. Namun harus indent selama 3 bulan. Mobil ini sudah bisa dinikmati masyarakat pada akhir November ini,” terangnya.

Saudara kembar Toyota Avanza ini, memiliki hadir dengan dimensi lebih lebar dari generasi sebelumnya. ”Kita targetkan All New Xenia setiap bulannya mampu terjual sebanyak 7.000 unit,” ujarnya.

 

 

BERITA TERKAIT

Suzuki Indonesia Resmikan Jimny 3-Door

NERACA Jakarta – Masih tingginya pasar SUV (sport utility vehicle) di Indonesia maka produsen otomotif terus melakukan inovasi dalam memperoduksi mobil…

Daihatsu Tutup Kuartal I 2024 Dengan Kenaikan Penjualan Bulanan 17,1%

NERACA Jakarta – Menutup Kuartal I 2024, Daihatsu kembali catatkan raihan penjualan positif sejalan dengan kenaikan pasar otomotif nasional. Secara…

Hino Ranger Solusi Optimal untuk Pengangkutan Efisien

NERACA Jakarta – Hino Ranger telah lama menjadi pilihan utama dalam industri pengangkutan berat, terkenal karena kinerja andal dan desain…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Suzuki Indonesia Resmikan Jimny 3-Door

NERACA Jakarta – Masih tingginya pasar SUV (sport utility vehicle) di Indonesia maka produsen otomotif terus melakukan inovasi dalam memperoduksi mobil…

Daihatsu Tutup Kuartal I 2024 Dengan Kenaikan Penjualan Bulanan 17,1%

NERACA Jakarta – Menutup Kuartal I 2024, Daihatsu kembali catatkan raihan penjualan positif sejalan dengan kenaikan pasar otomotif nasional. Secara…

Hino Ranger Solusi Optimal untuk Pengangkutan Efisien

NERACA Jakarta – Hino Ranger telah lama menjadi pilihan utama dalam industri pengangkutan berat, terkenal karena kinerja andal dan desain…