Seri Perdana ISSOM 2016 - Tim ABM Motorsport Semakin Berjaya

Seri Perdana ISSOM 2016

Tim ABM Motorsport Semakin Berjaya

NERACA

Sentul, Bogor - Kegemilangan tim ABM Motorsport memang patut diacungi jempol. Pasalnya, tim balap ini selalu memborong piala terbanyak dalam ajang Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM).

Pada seri pembuka ajang balap mobil terbesar di Indonesia ini saja, tim berwarna dominan biru-merah tersebut berhasil memboyong 26 piala dari berbagai kelas yang diikutinya.

Tak heran, sponsor sekaliber Intersport pun kembali mendukung tim yang juga menyabet gelar “The Best Racing Team” tiga tahun berturut-turut ini. Dukungan dari sponsor besar seperti Intersport terbukti mampu mendorong tim ABM Motorsport untuk meraih prestasi lagi seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Ini merupakan awal yang baik bagi kami. Hari ini berhasil membawa pulang 26 Piala, yang bisa dibilang semua bernilai poin yang sangat baik di seri perdana ini. Ini semua berkat kerjasama tim, mekanik, dan dukungan sponsor kami,” tutur Chief Operating Officer (COO) ABM Motorsport, Benhard Sibarani, di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, belum lama ini.

Torehan 26 piala tersebut didapatkan oleh 12 pembalap ABM Motorsport melalui 11 kelas yang diikutinya. Ada delapan podium pertama yang didapat oleh para pembalapnya. Jimmy Lukita meraih tiga trofi di kelas Super Champ Platinum, BMW Super Touring 3.500cc, dan ABM Cup Seeded B 3.000cc. Sementara anaknya, Gerhard Lukita, berjaya di kelas Euro 2.000 Promotion.

Paul Montolalu, Silas Adrian, Emanuel Amandio, dan Ronald N juga berhasil menduduki podium pertama. Kemudian ada delapan podium kedua yang berhasil diduduki oleh para pembalap ABM, seperti Eric Montolalu, Jimmy Lukita, Silas Adrian, dan Gerhard Lukita. Sisanya ada tujuh podium ketiga, dua posisi keempat, dan satu posisi kelima.

"Hampir semua kelas di ISSOM  kami terjunkan pembalap. Hanya dua kelas yang tidak kami ikuti, yaitu Mercedes Benz dan Kejurnas Honda," ujar Benhard.

Pada musim kejuaraan lalu, sepanjang 6 seri ISSOM 2015 ABM Motorsport sukses mengumpulkan total 118 piala dan 8 gelar juara umum. 

Tak heran dengan segudang prestasinya, tim ini juga dianugerahi gelar “The Best Team of the Year” versi Indonesia Touring Car Award (ITCA) 2015. Konsep kekeluargaan  yang di junjungnya pun mampu membuat para sponsor terpikat.“Kekompakan tim dan prestasi ABM Motorsport yang menjadi alasan kami jatuh cinta, dan kembali men-support sepenuhnya tim ABM Motorsport,” ungkap Perwakilan Intersport Ari Wibowo. Mohar

 





BERITA TERKAIT

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

Pemkot Tangerang Ajak Perusahaan Multinasional Tanam Modal Investasi

NERACA Tangerang - Pemerinta Kota Tangerang, Banten mengajak perusahaan multinasional untuk menanamkan modal bisnisnya karena Kota Tangerang memiliki tren positif pengembangan investasi.…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

Pemkot Tangerang Ajak Perusahaan Multinasional Tanam Modal Investasi

NERACA Tangerang - Pemerinta Kota Tangerang, Banten mengajak perusahaan multinasional untuk menanamkan modal bisnisnya karena Kota Tangerang memiliki tren positif pengembangan investasi.…