Serah Terima Rumah Mundur, Kondisi Mengecewakan

 

saya membeli rumah di Grand Taruma anak perusahaan Agung Podomoro Land pada akhir Desember 2012. Dimana pembangunan akan selesai dalam waktu 18 bulan atau awal Juni 2014.
Tetapi mendekati hari serah terima, tidak mungkin pembangunan akan selesai tepat pada waktunya. Pihak pengembang memundurkan waktu serah terima hingga pertengahan Maret 2015, itu juga setelah saya paksa karena masih banyak perbaikan yang perlu dilakukan.
Informasi yang disampaikan dari  customer service ataupun pengembang juga tidak pernah ditepati dengan hanya janji  dengan semua alasan dilimpahkan ke kontraktor.
Pertengahan tahun 2013, saya pernah ke area pembangunan, saat itu masih dalam pembangunan dan mulai merasa ada yang tidak beres ketika melihat campuran pasir dan semen di dinding mudah sekali terkelupas.
Saya meminta dilakukan perbaikan, tetapi tidak ada informasi dari customer service apakah dilakukan perbaikan atau tidak sehingga setelah unit selesai dibangun, banyak sekali ditemukan dinding retak, jendela rusak dan cat tidak merata yang sampai saat ini terus menunggu hasil perbaikannya.
Dari waktu serah terima sampai sekarang, sudah berjalan 7 bulan lebih dan masih saja dengan alasan mencari kontraktor baru karena hasil kerja kontraktor lama tidak beres.
Darman
ravenheat@gmail.com

 

Saya membeli rumah di Grand Taruma anak perusahaan Agung Podomoro Land pada akhir Desember 2012. Dimana pembangunan akan selesai dalam waktu 18 bulan atau awal Juni 2014. Tetapi mendekati hari serah terima, tidak mungkin pembangunan akan selesai tepat pada waktunya. Pihak pengembang memundurkan waktu serah terima hingga pertengahan Maret 2015, itu juga setelah saya paksa karena masih banyak perbaikan yang perlu dilakukan.

Informasi yang disampaikan dari  customer service ataupun pengembang juga tidak pernah ditepati dengan hanya janji  dengan semua alasan dilimpahkan ke kontraktor.

Pertengahan tahun 2013, saya pernah ke area pembangunan, saat itu masih dalam pembangunan dan mulai merasa ada yang tidak beres ketika melihat campuran pasir dan semen di dinding mudah sekali terkelupas.

Saya meminta dilakukan perbaikan, tetapi tidak ada informasi dari customer service apakah dilakukan perbaikan atau tidak sehingga setelah unit selesai dibangun, banyak sekali ditemukan dinding retak, jendela rusak dan cat tidak merata yang sampai saat ini terus menunggu hasil perbaikannya.

Dari waktu serah terima sampai sekarang, sudah berjalan 7 bulan lebih dan masih saja dengan alasan mencari kontraktor baru karena hasil kerja kontraktor lama tidak beres.

Darman

ravenheat@gmail.com

BERITA TERKAIT

Perlu Petugas di Gardu Tol

Sangat naif sekali jika pengelola jalan tol menilai semua pengemudi yang akan masuk gerbang tol sudah menyiapkan kartu tol dengan…

Kebijakan Aneh Pengelola MRT

Membaca berita tentang kebijakan pengelola MRT yang akan mendidik penumpang MRT tidak membuang sampah di lingkungan stasiun pemberhentian, ini sebuah…

Lambat, Jarak Antar KRL

Kami sebagai pengguna jasa KRL CommuterLine memperhatikan dalam sebulan terakhir, ternyata jarak antar KRL (head away) rata-rata sekitar 12-15 menit,…

BERITA LAINNYA DI

Perlu Petugas di Gardu Tol

Sangat naif sekali jika pengelola jalan tol menilai semua pengemudi yang akan masuk gerbang tol sudah menyiapkan kartu tol dengan…

Kebijakan Aneh Pengelola MRT

Membaca berita tentang kebijakan pengelola MRT yang akan mendidik penumpang MRT tidak membuang sampah di lingkungan stasiun pemberhentian, ini sebuah…

Lambat, Jarak Antar KRL

Kami sebagai pengguna jasa KRL CommuterLine memperhatikan dalam sebulan terakhir, ternyata jarak antar KRL (head away) rata-rata sekitar 12-15 menit,…