Penelitian Jamu Harus Terus Dikembangkan

Menteri Kesehatan RI, Nila Farid Moelek meminta para peneliti Litbangkes Kementerian Kesehatan  untuk terus berusaha mengembangkan penelitian dari bahan baku tanaman obat (jamu).

Salah satu contohnya adalah pengembangan bahan baku obat malaria Artemisinin dari tanaman Artemisia annua yang didahului dengan penelitian Riset Tanaman Obat dan Jamu.

Untuk sekitar 2 juta kasus Malaria di Indonesia, diperlukan obat Artemisinin sebanyak 900 kg yang dihasilkan dari 450 ton simplisia kering dan diperoleh dari 100 hektar tanaman Artemisia annua.

Sejak 2012, Indonesia telah memulai pendekatan penelitian dan pengembangan produk dalam bentuk konsorsium riset yang melibatkan akademisi, institusi penelitian milik pemerintah, dan industri untuk mempercepat mendapatkan hasil dengan efisien.

Kolaborasi antara para peneliti dan pengguna industri, pemegang program, dan pelaku pelayanan kesehatan sangat penting.

"Agar hasil penelitian berdaya guna dan berhasil guna, kolaborasi antara penghasil riset dan pengguna riset sangat krusial. Kolaborasi ini bisa dilakukan mulai tahap penetapan agenda riset dan penyusunan protokol penelitian," ujar Nila di Jakarta.

Simposium Internasional ini bertujuan untuk mendapatkan informasi terkini seputar penelitian dan pembangunan kesehatan yang terkait dengan deteksi, pencegahan, dan pengobatan.

Simposium ini mengangkat tujuh tema: penelitian dan pengembangan vaksin (HIV, Hepatitis B, TB dan lain-lain), penemuan obat (anti malaria, pengobatan alternatif, saintifikasi jamu), obat biosimiliar (sel punca, eritropoietin), peralatan medis (non invasive diagnostic).

Dengan kolaborasi antara penghasil dan pengguna, menurut Nila, diharapkan hasil-hasil penelitian akan lebih banyak dapat dimanfaatkan.

"Kemenkes bersama seluruh lintas sektor terkait,  melibatkan akademisi, pemerintah baik, Pusat maupun Daerah, industri dan seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkan kemandirian bangsa”, ujarnya.

Guna mendukung riset dan pengembangan kesehatan di Indonesia, Kemenkes RI akan menaikkan anggaran dua kali lipat seiring dengan kenaikan anggaran pos kesehatan dalam APBN yang naik lima persen.

Selain itu, acara simposium  ini juga dapat dimanfaatkan sebagai forum komunikasi antara produsen riset dan konsumen riset.

Sementara itu, sampai rentang tahun 2011-2015, gabungan pengusaha jamu dan obat tradisional Jateng menargetkan penjualan sampai Rp 36 triliun. Dari tahun ke tahun, kinerja industri jamu terus mengalami pertumbuhan sekitar 20 persen.

Direktur Eksekutif Dewan Pimpinan Daerah Gabungan Pengusaha Jamu dan Obat Tradisional Jateng, Stefanus Handoyo Saputro, mengatakan, meski mengalami beberapa tantangan dan hambatan, penjualan jamu terus meningkat. Kurun waktu tiga tahun terakhir yakni pada tahun 2008 penjualan jamu mencapai Rp 7,2 triliun, tahun 2009 mencapai Rp 8,2 triliun dan tahun 2010 lalu mencapai Rp 10 triliun.

''Kami mempunyai target penjualan sampai 2015 untuk potensi lokal sebesar Rp 20 triliun dan potensi ekspor senilai Rp 16 triliun,'' jelasnya.

Meski demikian, masih ada beberapa tantangan yang masih dihadapi kalangan industri jamu. Yaitu, kebijakan pemerintah terkait program harmonisasi Asian sebagai upaya menuju ASEAN Economic Community pada 2015 mendatang. Kebijakan ini, kata Stefanus, menuntut industri jamu untuk terus berkembang. Pasalnya, masih banyak industri jamu sektor kecil yang  membutuhkan uluran tangan agar bisa mengembangkan usahanya di tengah modernisasi.

BERITA TERKAIT

Saat Perjalanan Mudik - Pembesaran Prostat Tak Dianjurkan Konsumsi Minum Manis

Mudik sehat, aman dan nyaman tidak hanya disiapkan dari infrastruktur jalan tetapi juga perlu diperhatikan kesiapan dan kesehatan para pemudik.…

Mengenal dan Deteksi Awal Penyakit Papiledema

Terbatasnya penglihatan dan bahkan nyaris buta yang diderita mantan kiper Timnas Kurnia Mega diketahui karena mengidap penyakit papiledema sejak 2017…

Jaga Kesehatan Saat Mudik, Simak Tipsnya

  Mudik menjadi budaya yang dilakukan orang Indonesia seusai sebulan berpuasa selama Ramadan. Namun, perjalanan jauh sering kali memengaruhi kesehatan…

BERITA LAINNYA DI Kesehatan

Saat Perjalanan Mudik - Pembesaran Prostat Tak Dianjurkan Konsumsi Minum Manis

Mudik sehat, aman dan nyaman tidak hanya disiapkan dari infrastruktur jalan tetapi juga perlu diperhatikan kesiapan dan kesehatan para pemudik.…

Mengenal dan Deteksi Awal Penyakit Papiledema

Terbatasnya penglihatan dan bahkan nyaris buta yang diderita mantan kiper Timnas Kurnia Mega diketahui karena mengidap penyakit papiledema sejak 2017…

Jaga Kesehatan Saat Mudik, Simak Tipsnya

  Mudik menjadi budaya yang dilakukan orang Indonesia seusai sebulan berpuasa selama Ramadan. Namun, perjalanan jauh sering kali memengaruhi kesehatan…