The NextDev Boot Camp Resmi Dimulai

Telkomsel ‘The NextDev’,  yang merupakan kompetisi  menciptakan  mobile apps untuk  pengembangan Smart City (Kota Pintar), kini memasuki fase ‘Boot Camp’ yang akan diikuti oleh 20 besar finalis selama tiga hari di  Jakarta. The NextDev yang juga bagian dari program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) Telkomsel, bertujuan untuk menggali potensi anak muda Indonesia sehingga mereka dapat turut membawa dampak sosial yang positif bagi masyarakat.

Vice President Corporate Communications Telkomsel, Adita Irawati mengatakan, dengan diselenggarakannnya Boot Camp ini, perseroan berharap ke 20 finalis The NextDev akan memiliki pengetahuan tentang business model yang ingin dikembangkan, trend dari industri aplikasi mobile saat ini, branding, go to market strategy, kesempatan untuk scaling, serta apa yang menjadi harapan dari market dan investor sehingga dapat menghasilkan aplikasi yang ready to sell.”Pada fase ini para peserta akan mengikuti serangkaian kegiatan yang akan memperkaya mereka sebagai startups/developer,”ujarnya dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Beberapa nama yang akan ikut serta sebagai mentor atau coach pada ‘NextDev Boot Camp’ adalah  Yansen Kamto (CEO Kibar Kreasi), Vina Serlina (Senior User Experience Expert BliBli Management),  Andreas Sandjaja (CEO Badr Interactive), Ivan C. Permana (Vice President Technology & System Telkomsel), Iwan Setiawan (Chief Khowledge Officer MarkPlus) dan Dian Wulandari (CEO Marketeers).

Kata Adita Irawati, fase boot camp menjadi sangat penting dalam rangkaian program The NextDev, karena pada fase ini seluruh finalis akan dibekali dengan berbagai pengetahuan yang akan menunjang dalam memasarkan produk.  (bani)

 

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…