Kota Depok - Disperindag Imbau Pedagang Tak Naikkan Harga Sesukanya

NERACA

Depok - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Depok mengimbau kepada para pedagang sembako dan barang lainnya, tidak menaikkan harga sesukanya untuk mengambil keuntungan selama bulan Ramadhan.

"Saya juga mengimbau pelaku usaha untuk melakukan pengecekan barang dan jangan menaikkan harga sesukanya. Sementara kepada masyarakat juga diimbau untuk belanja sesuai kebutuhan, tidak berlebihan," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Depok, Agus Suherman di Depok, Rabu (24/6).

Agus juga mengatakan biasanya kenaikan harga akan kembali naik pada H-7 lebaran. Menjelang lebaran kebutuhan pokok, seperti daging ayam, daging sapi, dan telur pasti mengalami kenaikan. Menurutnya, hal tersebut memang lumrah terjadi karena permintaan dari masyarakat akan sangat banyak. 

"Menjelang Lebaran biasanya harga naik karena permintaan juga semakin tinggi, namun biasanya kami juga akan mengantisipasi dengan penambahan jumlah stok," katanya.

Menurut dia, stok barang pangan yang cukup untuk Ramadhan ini menjadikan kenaikan harga tidak terlalu drastis. Bahkan saat ini ada beberapa harga bahan pokok yang mengalami penurunan.

Seperti harga bawang merah turun dari Rp35.000 per kg menjadi Rp34.000. Sedangkan harga daging sapi naik dari sebelumnya Rp95.000 per kg menjadi Rp97.000, untuk telur ayam naik dari sebelumnya Rp21.000 per kg menjadi Rp22.500. Begitu juga dengan cabai merah keriting naik tajam dari Rp30.000 per kg menjadi Rp37.500.

Walau permintaan meningkat, Agus memastikan ketersediaan barang saat ini cukup. Kenaikan harga terjadi karena kebutuhan masyarakat semakin banyak tetapi stok barang tidak bertambah. Untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga selama bulan puasa tahun ini, pemerintah akan menggelar pasar pasar murah di beberapa titik di sebelas Kecamatan. Kemudian ketersediaan stok pangan selama bulan puasa dan hari raya dipastikan akan aman. Ant


 

BERITA TERKAIT

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…

Fitur Sosial Media Ada di e-Commerce, Apakah Melanggar?

NERACA Jakarta - Mendekati tenggat waktu yang telah ditetapkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) yakni hingga April 2024, dikabarkan bahwa proses integrasi…

Ayo Kejar Reward Melalui Western Union bjb

NERACA Bandung - bank bjb terus melakukan inovasi berupa program yang memberikan kemudahan dan keuntungan bagi nasabah. Paling anyar, bank…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…

Fitur Sosial Media Ada di e-Commerce, Apakah Melanggar?

NERACA Jakarta - Mendekati tenggat waktu yang telah ditetapkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) yakni hingga April 2024, dikabarkan bahwa proses integrasi…

Ayo Kejar Reward Melalui Western Union bjb

NERACA Bandung - bank bjb terus melakukan inovasi berupa program yang memberikan kemudahan dan keuntungan bagi nasabah. Paling anyar, bank…