Tatakelola Pemukiman di Jabar Terbaik

 

NERACA 

Bandung - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menerima penghargaan Adiupaya Puritama bidang Penyelenggara Perumahan dan Kawasan Permukiman Tahun 2011. Penghargaan diserahkan Menteri Negara Perumahan Rakyat (Menpera) Republik Indonesia Suharso Monoarfa, pada Resepsi Hari Perumahan Rakyat Nasional (Hapernas) Tahun 2011 di Hotel Bidakara, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (22/9) malam.

 Sehubungan dengan penghargaan tersebut, Gubernur Jabar dalam release yang terima Neraca akhir pekan kemarin menyampaikan  apresiasi dan terima kasih yang tinggi atas penghargaan tersebut. Penghargaan ini merupakan wujud pengakuan Pemerintah Pusat atas kerja keras Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama Pemerintah Kabupaten/Kota dalam menata kawasan permukiman dan perumahan agar lebih baik lagi.

 “Prestasi tersebut harus disyukuri dengan cara terus meningkatkan pelayanan kepada publik khususnya dalam penyediaan perumahan dan permukiman yang layak,” ujar Gubernur.

 Deputi Bidang Pengembangan Kawasan Kementrian Perumahan Rakyat (Kemenpera)  Hazaddin.dalam keterangannya menyatakan Gubernur Jawa Barat berhak mendapat penghargaan karena dinilai berhasil dalam membina pengembangan dan penyelenggaraan perumahan untuk skala kota menengah/kecil.

 “Dalam rangka Hapernas Tahun 2011, Pak Heryawan layak menerima penghargaan ini karena berhasil dalam membina pembangunan perumahan untuk skala kota menangah/kecil, “tandas Hazaddin.

 Dalam keterangan yang diterima dari Kantor Kemenpera, dalam rangka Hapernas Tahun 2011, telah dilakukan penilaian Anugerah Adiupaya Puritama yang melibatkan Kementrian Pekerjaan Umum, Bappenas, REI, APERSI, Universitas Indonesia, APPSI, MP3I, Perumnas dan Housing Urban Development. “Dalam penilaian maka terpilihlah Gubernur Jawa Barat karena menduduki peringkat pertama dari seluruh Pimpinan Daerah Provinsi seluruh Indonesia,” jelas Hazaddin.

 Sementara Kepala Dinas Permukiman dan Perumahan (Kimrum) Provinsi Jawa Barat Eddy Nasution menuturkan, penghargaan ini menjadi pendorong bagi Dinas Kimrum untuk terus melakukan upaya peningkatan pembangunan kawasan permukiman dan  perumahan yang layak. Bahkan dalam tahun 2011 dan tahun berikutnya, Dinas Kimrum memiliki  beberapa program yang sedang dan sudah dilaksanakan seperti penataan kawasan pemukiman, pengembangan rumah susun bagi masyarakat maupun mahasiswa, penyediaan air bersih, pengolahan limbah dan persampahan.

 “Kita berpacu untuk mencapai tujuan yang dicanangkan dalam MDGs,”imbuh dia.

BERITA TERKAIT

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…