Mukena Siti Khadijah Perluas Jaringan ke Malaysia

NERACA

 

Siti Khadijah (SK), salah satu produsen mukena terbesar di Malaysia, dengan bangga mengumumkan pembukaan kantor pusat mereka di Bangi Sentral,Bandar Baru Bangi, Malaysia. 

 

Siti Khadijah didirikan sejak tahun 2009 oleh Puan Padzilah Enda Sulaiman. Saat ini, SK telah memiliki 4 cabang butik di Malaysia, seperti: Bandar Baru Bangi, Shah Alam, Maju Junction dan BandarBaru Uda, Johor. 

 

“Kami, SK sangat bersemangat untuk membuka kantor dan butik baru, dimana kami dapat memperlihatkan desainkami yang lebih inspiratif didalam gedung milik kami sendiri,” ujar Mohammad Munzir Aminuddin, Direktur Marketing Siti Khadijah.

 

Dengan adanya lokasi baru di Bangi Sentral, SK akan membuka jaringan yang lebih luas ke tingkat yang lebih tinggi. Ciri khas elegan yang dimiliki SK membantu aktivitas ibadah wanita sesuai dengan anjuran Islam. Mukena Siti Khadijah ini terbuat dari 95% bahan dasar Indonesia, diproduksi di Indonesia dan Malaysia. Bentuk kerjasama ini terinsiprasi dari budaya untuk meneruskan warisan yang melambangkan cinta abadi Siti Khadijah. Puan Padzilah Enda Sulaiman menuturkan.

 

“Masalah mendasar dari penjualan mukena saat ini adalah terletak pada kenyamanan area jahitan sekitar wajah, yang pada umumnya bermasalah karena terlalu ketat atau pun longgar. Dengan menggunakan mukena SK, anda tidak perlu menggunakan anak kerudung karena mukena kami memiliki ukuran yang beraneka ragam, dari XS hingga XL sehingga mukena dapat dikenakan dengan pas dan nyaman pada wajah,” katanya.

 

Menitik beratkan pada kenyamanan wanita, Padzilah memadukan keharmonisan antara beberapa bahan kain dan Lycra. Sehingga mengasilkan sebuah kombinasi yang Orisinil, Klasik dan Modernyang memenuhi Syariah Islam.

 

Setiap desain mukena SK memprioritaskan kenyamanan di areawajah, kemudian diikuti oleh pemilihan bahan kain maupun rendaserta sentuhan akhir dari desain yang dipatenkan, sehingga pada akhirnya menjadikan setiap mukena SK dijahit secara rapih danmenarik. Sejak peluncuran desain pertamanya, SK menciptakan karya“Original”, dilanjutkan dengan desain klasik pada tahun 2010 dan dimodernisasi pada tahun 2013. Dengan peluncuran kantor utama dan butik terbaru, SK secara resmi memperkenalkan desain terkini bernama “Harmony” yang akan ada di pasaran di tahun 2015.

 

 

BERITA TERKAIT

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…

BERITA LAINNYA DI Peluang Usaha

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…