APLN Bayar Kupon Obligasi Rp 14 Miliar

PT Agung Podmoro Land Tbk (APLN) siap membayarkan kupon obligasi ke-1 senilai Rp 14 miliar. Kupon ini berasal dari obligasi berkelanjutan I Agung Podomoro Land Tahap III Tahun 2014,”Tanggal pembayaran pada 19 Maret 2015," ungkap Justini Omas, Sekretaris Perusahaan APLN dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

APLN menerbitkan obligasi berkelanjutan tahap III tahun 2014 senilai Rp 550 miliar dengan tingkat bunga sebesar 12,5% per tahun dan jangka waktu 5 tahun. Bunga obligasi akan dibayarkan setiap tiga bulan sekali. APLN akan membayar bunga obligasi pertama pada tanggal 19 Maret 2015, sedangkan bunga obligasi terakhir akan dibayar tanggal 19 Desember 2019.

Perseroan akan menggunakan dana obligasi untuk pengembangan usaha properti di daerah Jakarta, Karawang, Bandung, Bali, dan Balikpapan. Tahun ini APLN menyediakan anggaran belanja modal (capex) senilai Rp 6 triliun.

Perseroan akan mengembangkan sejumlah proyek termasuk Pakubuwono Springs, Soho Pancoran, Metropark, proyek perumahan di Bandung, serta superblok di Balikpapan dan Medan.  Selain dari dana obligasi, capex APLN berasal dari kas internal serta pinjaman perbankan. (bani)

 

 

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…