Menarik Minat Kapal Layar dan Pelaut Internasional

Pelabuhan bersejarah di Australia, Fremantle, akan dihubungkan dengan Bali dalam kegiatan Wonderful Indonesia Fremantle to Bali Race and Rally 2015.Perlombaan ini pertama kali diperkenalkan pada 1981 dan terus diadakan pada 1986, 1988, 1990, 1993 dan 1997. Akan tetapi, sejak 1997 hingga 2011 sempat tidak diselenggarakan dan baru kembali digelar pada 2013.

Kegiatan tersebut digelar untuk menarik lebih banyak kapal layar atau yacht dan para pelaut internasional ke Tanah Air untuk menyambangi di berbagai pulau dan keragaman budaya Nusantara. Dampak langsung yang dirasakan dari kegiatan itu setidaknya mendatangkan wisatawan lebih dari 500 orang ke Indonesia khususnya ke Bali. Selain itu, acara inijuga untuk mempromosikan pariwisata bahari dan meningkatkan citra pariwisata Indonesia di dunia, serta memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Australia. 

Fremantle sendiri merupakan sebuah kota di pantai barat Australia, sekira 19 kilometer barat daya dari Central Business District Perth. Kota dengan sebutan Freo (dinamai dari nama Charles Howe Fremantle) itu didirikan sebagai bagian dari Swan River Colony pada 1829 dengan penduduknya 25.000 jiwa.

Acara Wonderful Indonesia Fremantle to Bali Race and Rally diselenggarakan oleh Fremanlte Sailing Club (FSC) bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata RI. Kegiatannya meliputi lomba race boat dan rally boat yang dimulai pada 16 Mei pukul 10.00 waktu setempat. Race boat memakan waktu 6-8 hari, sementara perjalanan rally boat bisa menghabiskan waktu 10-14 hari.

Garis start dimulai dari Pelabuhan Fremantle dan finish di Pelabuhan Benoa, Bali.Rally fleet akan berlayar dalam format ‘pelayaran bersama’ nir-persaingan, melakukan satu atau dua kali pemberhentian di garis pantai Australia Barat sebelum menyeberangi samudera terbuka ke perairan Indonesia.

Setelah menyentuh garis finish di Pelabuhan Benoa, peserta akan menikmati pesta, acara persahabatan dan acara sosial yang berlokasi di pantai tropis itu. Kemudian saat perayaan berakhir, peserta masih dapat mengeksplorasi pulau-pulau Indonesia lainnya bersama Beyond Bali Cruising. Peserta akan dibawa menjelajahi Kepulauan Gili, Pulau Komodo, Labuan Bajo, dan sekitarnya.

Wonderful Indonesia Fremantle to Bali Race and Rally melibatkan setidaknya 33 kapal, mayoritas mereka tertarik untuk berpatisipasi karena nama "Beyond Bali" yang begitu menjanjikan. Beyond Bali sendiri merupakan penyedia jasa untuk para pelayar yang ingin mendapatkan petualangan menjelajahi laut di daerah timur Indonesia. Setiap daerah tentunya memiliki titiksnorkeling dan menyelam yang luar biasa indah, dikolaborasikan dengan penduduknya yang ramah dan budaya Bali yang eksotik.

Perlombaan dapat dilihat melalui website sehingga memungkinkan keluarga dan kerabat terus mengamati serta memberi semangat kepada peserta selama acara berlangsung.Untuk informasi selanjutnya dan keikutsertaan bisa dilihatdi lamanwww.fremantlebali.com.au.

BERITA TERKAIT

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…

BERITA LAINNYA DI Wisata Indonesia

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…