HIPMI Jakara: - Donor Darah, Gaya Hidup Sehat

NERACA

Keterbatasan pengetahuan masyarakat mengenai donor darah terkadang mengurangi antusiasme calon pendonor untuk berpartisipasi. Padahal, selain meningkatkan persediaan darah di Palang Merah Indonesia (PMI) dan menebarkan semangat kepedulian sosial, donor darah sebagai bagian dari gaya hidup sehat juga dapat memberikan manfaat yang positif bagi kesehatan seseorang.

Manfaat tersebut antara lain menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu menurunkan berat badan, dan mendeteksi penyakit melalui tes darah dasar. Selain bermanfaat bagi kesehatan fisik, mendonorkan darah juga berdampak baik pada kondisi psikologis manusia,

Mendukung program PMI menjadikan donor darah sebagai gaya hidup masyarakat, Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Jakarta Selatan sebagai salah satu wadah pengembangan jiwa wirausaha muda, beberapa waktu lalu menggelar acara bertemakan "Donor Darah Hipmi Jaksel Peduli, Sinergi Bersama Peduli Sesama".

Acara donor darah yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) ini, diselenggarakan pada hari Sabtu, 7 Februari 2015 lalu ini dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai 15.00 WIB di Ballroom Hotel Falatehan, Jl. Falatehan I no. 26, Blok M Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sekretaris Umum Bpc Hipmi Jakarta Selatan, Lexyndo Hakim menuturkan bahwa sebagai wadah pengembangan wirausaha muda, pihaknya ingin mendukung program Ketua PMI Pusat Jusuf Kalla yang ingin menjadikan aktivitas donor darah sebagai salah satu gaya hidup masyarakat.

"Jangan sampai masyarakat Indonesia mengeluh kesulitan mendapatkan darah," kata Lexyndo Hakim.

Sekitar 150 kantong darah ditargetkan pada acara tersebut untuk didistribusikan PMI di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Untuk memenuhinya, BPC Hipmi Jakarta Selatan mengundang 200 peserta donor darah dari anggota BPC Hipmi di seluruh wilayah DKI Jakarta, BPD Hipmi Jaya termasuk komunitas Jeep JK Owners.

Sementara itu Ketua Umum BPC HIPMI Jakarta Selatan, Saiful Arifin mengatakan, program peduli terhadap masyarakat seperti kegiatan donor darah merupakan pondasi keberlangsungan dan kelanggengan bagi Hipmi. Ketum Afu, demikian ia biasa disapa, meyakini kepedulian seorang pengusaha terhadap lingkungan sekitarnya akan melahirkan dukungan yang mampu menjadi pondasi kuat bagi keberlangsungan dan kelanggengan usaha.

“HIPMI sebagai tempat berkumpulnya para pengusaha muda yang ingin mengembangkan dan memajukan usaha dan jaringannya, seyogyanya juga harus mampu berbuat lebih kepada masyarakat di area di mana mereka bernaung,” kata Arifin.

Guna menambahkan wujud kepedulian sosial kepada masyarakat, selain aksi donor darah Hipmi Jakarta Selatan akan terlibat kegiatan peduli antisipasi banjir yang kerap melanda wilayah Jakarta saat memasuki Januari-Februari tiap tahunnya.

BERITA TERKAIT

Peduli Lingkungan - SML Resmikan SVM, Penukar Sampah Botol Plastik

Wujudkan komitmen bisnis berkelanjutan dan ramah lingkungan, Sinar Mas Land (SML) melalui Living Lab Ventures (LLV) menggandeng Plasticpay, sebuah startup…

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

BERITA LAINNYA DI CSR

Peduli Lingkungan - SML Resmikan SVM, Penukar Sampah Botol Plastik

Wujudkan komitmen bisnis berkelanjutan dan ramah lingkungan, Sinar Mas Land (SML) melalui Living Lab Ventures (LLV) menggandeng Plasticpay, sebuah startup…

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…