APLN Tunjuk Boskalis Reklamasi Pantai

Setelah sukses mendapatkan izin dari Pemerintah Daerah DKI Jakarta untuk reklamasi pantai Pulau G (Pluit City), PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) melalui anak usahanya PT Muara Wisesa Samudra, entitas anak dengan kepemilikan tidak langsung melalui PT Kencana Unggul Sukses telah menunjuk kontraktor reklamasi Joint Operation PT Boskalis dan Van Oord untuk merancang dan membangun pulau buatan. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Nantinya kontraktor tersebut akan mengerjalan pengerukan dan pembuatan lahan Pluit City di pantai utara Jakarta. Nilai kontrak sebesar Rp4,9 triliun. Disebutkan, proyek ini mencakup reklamasi sekitar 160 hektar yang pengerjaannya akan dimulai segera. Proyek reklamasi ini diharapkan selesai pada 2018. Pulau baru nantinya akan dikembangkan baik untuk perumahan dan komersial.

Boskalis dan Van Oord adalah kontraktor reklamasi berkelas dunia dengan beberapa proyek ikoniknya di seluruh dunia. Proyek ikonik Boskalis: Bandara Internasional New Doha di Qatar dan Pusan Newport di Korea Selatan, sementara proyek ikonik Van Oord: Palm Jumeirah dan The World Dubai di UAE.

Sebagai informasi, nantinya diatas pulau buatan seluas 160 hektare di tiga pulau itu akan di bangun kota mandiri. Dalam mega proyek itu, proyek residensial dan komersial akan mencapai 60% dari total luas lahan reklamasi. Di sana akan ada 20 menara apartemen dengan kapasitas rata-rata 500 unit per apartemen. Adapun total unit apartemennya 10.000 unit sampai 15.000 unit. Ada juga 1.200 ruko serta vila. (bani)

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…